3. Dilarang Menangis
Tangisan anak-anak saat perayaan Imlek diyakini bisa menandakan penyakit dan kemalangan yang dapat membawa nasib buruk bagi seluruh keluarga. Oleh karena itu, orang tua tidak boleh menghukum anak-anak jika mereka melakukan kesalahan. Pun nantinya jika ada anak yang menangis, usahakan untuk tidak menegur.
4. Dilarang Menagih Utang
Menagih utang juga termasuk hal yang sangat dilarang untuk dilakukan saat perayaan Imlek. Hal tersebut didasari dengan keinginan setiap orang merayakan Imlek tanpa rasa khawatir.
Menagih atau menuntut seseorang membayar hutangnya pada saat Imlek, dianggap akan membawa nasib buruk bagi kedua belah pihak. Oleh karena itu, kegiatan meminjam atau menagih utang sebaiknya dilakukan setelah hari ke-5 perayaan Imlek.
5. Dilarang Memakai Warna Hitam atau Putih
Masyarakat Tionghoa juga dilarang menggunakan pakaian dengan warna putih atau hitam saat perayaan Imlek berlangsung. Ini karena kedua warna tersebut erat kaitannya dengan warna berkabung. Sehingga, mereka meyakini bahwa menggunakan warna hitam atau putih akan membawa nasib buruk selama perayaan tahun baru Imlek.
Oleh karena itu, perayaan Imlek begitu kental dengan unsur warna merah. Masyarakat Tionghoa meyakini warna tersebut melambangkan sebuah pergantian tahun yang penuh kegembiraan, dan memenuhi harapan menjadi tahun yang lebih baik.
Baca Juga: Siapa Thomas Lembong? Ini Dia Sosok Mantan Mendag Kabinet Jokowi dan Harta Kekayaan yang Dimilikinya
6. Dilarang Makan Bubur
Larangan atau celana masyarakat Tionghoa saat perayaan Imlek selanjutnya adalah makan bubur. Masyarakat Tionghoa berasumsi bahwa bubur merupakan simbol kemiskinan.
Bubur juga dipercaya dapat membawa kesialan jika dihidangkan saat Imlek. Oleh karena itu, sangat pantas untuk dilakukan makan bubur pada saat perayaan Tahun Baru Cina.
7. Jangan Beri Hadiah Jam dan Payung
Apalagi saat perayaan Imlek pun tidak boleh memberikan sembarang hadiah, Growthmates . Jam dan payung termasuk jenis hadiah yang dilarang diberikan saat kunjungan ke sanak keluarga saat perayaan Imlek berlangsung.
Memberikan hadiah berupa jam mengandung arti penghormatan terakhir atau serupa dengan melayat. Sementara hadiah payung dipercaya dapat menarik roh-roh jahat yang bisa mengganggu.
Nah Growthmates itu dia deretan celana tangan yang tidak boleh dilakukan saat perayaan Imlek berlangsung bagi mereka yang merayakannya. Semoga bermanfaat ya!