Seberapa Efektif Green Smoothies untuk Menurunkan Berat Badan?
Green smoothies bisa menjadi asupan alternatif untuk mensukseskan program diet demi tubuh ideal yang kamu dambakan. Namun, bisa juga tidak efektif atau bahkan kontraproduktif, tergantung pada bahan dan metode yang kamu terapkan selama mengonsumsinya saat diet.
Sayuran berdaun hijau, selai kacang, dan alpukat adalah beberapa bahan yang sering ditemukan dalam green smoothies Bahan-bahan ini tinggi serat, lemak sehat, atau protein, namun rendah karbohidrat. Artinya, tidak hanya dapat membantu mengurangi nafsu makan, tetapi juga dapat meningkatkan metabolisme.
Bayam dan kangkung adalah sayuran hijau yang lebih populer untuk dimasukkan ke dalam smoothie hijau. Bayam bisa menjadi sumber serat dan nutrisi lainnya yang bagus. Pun dengan kangkung yang merupakan makanan padat nutrisi dengan kalori rendah yang menawarkan banyak manfaat kesehatan dan juga tinggi serat.
Menukil dari laman Healthline, kandungan serat yang tinggi pada bayam dan kangkung bisa membantu dalam penurunan berat badan. Namun, perlu diingat bahwa sayuran hijau seperti bayam dan kangkung adalah sumber yang kaya akan asam oksalat, yang dalam jumlah besar dapat menyebabkan masalah seperti batu ginjal.
Baca Juga: 6 Latihan Fisik Sederhana yang Efektif Turunkan Berat Badan Tanpa Diet
Sebaiknya, hindari konsumsi berlebihan dan berkonsultasi dengan dokter mengenai jumlah yang tepat untuk dikonsumsi.
Selain itu, beberapa resep green smoothies juga mengandung pemanis buatan atau pemanis alami seperti madu. Meskipun kurang ideal untuk menurunkan berat badan, bahan0bahan ini setidaknya memperbaiki rasa pada smoothie.
Namun, sangat disarankan untuk mengganti pemanis buatan dengan pemanis yang lebih alami, selain madu. Misalnya, dengan menambahkan buah-buahan segar seperti pisang, nanas, atau mungkin mangga yang mengandung pemanis alami di dalamnya.
Jadi, green smoothie bisa dinilai efektif atau tidaknya untuk menurunkan berat badan tergantung pada bahan-bahan yang kamu pilih. Pokoknya ingat, green smoothies terbaik untuk menurunkan berat badan itu yang rendah kalori, tinggi serat dan lemak sehat, kaya akan berbagai nutrisi, melembabkan tubuh, mudah dicerna, dan rasanya lezat.
Kapan Waktu yang Baik untuk Mengonsumsi Green Smoothies?
Dalam sejumlah sumber disebutkan, waktu terbaik untuk minum green smoothie adalah di pagi hari saat perut kosong, setidaknya satu jam sebelum atau setelah minum kopi. Hal Ini memungkinkan nutrisi dari smoothie diserap tanpa menggunakan banyak energi, sehingga kamu bisa menghindari rasa lelah setelah makan.