Dalam dunia kerja yang dinamis, memimpin dengan ketegasan tanpa kemarahan adalah seni tersendiri. Armand Hartono, Wakil Presiden Direktur BCA, pun menunjukkan bagaimana seorang pemimpin bisa tetap efektif menggerakkan tim tanpa perlu meninggikan suara.
Armand pun mengatakan ada beberapa cara untuk menggerakkan anggota tim. Misalnya, dengan memberi apresiasi kepada anggota tim yang berprestasi di depan seluruh anggota tim.
Ia percaya bahwa memberi penghargaan secara terbuka pada perilaku atau kinerja positif akan menular pada anggota tim lainnya. Menurutnya, orang yang awalnya belum paham, akan belajar lewat contoh dan apresiasi yang terlihat nyata.
“Kalau ada contoh baik, apresiasi. Ketika kita mengapresiasi orang lain di depan orang lain yang belum paham, orang lain akan paham. Nanti akan ikut-ikutan. Kalau Anda bertemu dengan orang yang kayaknya gak mau paham, tolong dipahami,” tutur Armand, dikutip Olenka, Kamis (24/4/2025).
Armand mengibaratkan, dunia mungkin gelap karena kurang penerangan, bukan karena adanya kegelapan itu sendiri. Maka kata dia, tugas pemimpin adalah membawa cahaya, yakni dalam bentuk konsep atau pendekatan yang ia sebut "3i".
Pendekatan yang ia sebut sebagai "3i” ini pun menjadi kunci strategi elegannya. Rinciannya, "3i" tersebut, yakni inspirasi, instruksi, dan intimidasi.
Dikatakan Armand, langkah pertama dalam membimbing anggota tim adalah memberi inspirasi.
“Tapi biasanya inspirasi dia terbuka otaknya tapi belum bergerak,” ujar Armand.
Baca Juga: Wisdom Armand Hartono: Tetap Rendah Hati, Tak Ada Orang yang Sempurna