Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bicara panjang lebar mengenai kekuasaan. Hal itu dinyatakan Megawati  dalam acara perayaan Natal PDI Perjuangan dan Relawan Damai Sejahtera for Ganjar-Mahfud (Reds) di Jakarta International Expo, Kamis (18/1/2024). 

Menurutnya kekuasan adalah salah satu hal yang paling nikmat, oleh karena itu kekuasaan kata dia kerap bikin orang lupa diri, bahkan ada yang sampai menghalalkan segala cara untuk melanggengkan kekuasaanya. 

Baca Juga: Megawati Siapkan Pengacara Hadapi Para Pembully

"Kekuasaan itu enak. Tapi kalau saya, kalau sudah harus berhenti, ya berhenti. Jangan malah lupa daratan. Itu cobaan, jangan lupa. Manusia selalu dicoba," kata Megawati dilansir dari siaran persnya Jumat (19/1/2023). 

Megawati menegaskan cobaan paling besar kepada orang yang sedang berkuasa adalah melepas kekuasaan itu sendiri. Banyak penguasa yang tak mau  melakukan hal sebab mereka takut menjadi lemah setelah atribut kekuasaan itu tak lagi melekat pada diri mereka.

“Sebagai manusia, selalu kita diberi cobaan. Itu semua agama mengajarkan begitu. Kita akan selalu dicoba untuk apakah menjadi orang baik, atau orang tidak baik,” ujar dia. 

Megawati pun mengajak seluruh rakyat untuk berani memperjuangkan yang benar dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 karena rakyat yang akan merasakan hasil pemilu. 

“Saya pikir, untuk memberi sebuah jalan penerangan kepada seluruh rakyat Indonesia, pemilu ini sebenarnya untuk Anda, bukan siapa-siapa, bahwa hak Andalah menentukan siapa yang jadi pemimpin akan datang," kata Megawati. 

Baca Juga: Turun Gunung, Surya Paloh Bakal Pimpin Kampanye Akbar Anies-Muhaimin

Baca Juga: APK Jadi Sampah Visual yang Rusak Estetika Kota

“Hak rakyat untuk menang, jangan takut kepada intimidasi, jangan takut kepada kekuasaan karena kekuasaan tidak langgeng, yang langgeng adalah Allah SWT. Ingat," ujar dia.