Sebelumnya, pada Selasa (17/9/2024), Kaesang mengatakan kehadiran dirinya ke lembaga antirasuah tersebut karena inisiatif sendiri bukan atas undangan KPK.

"Kedatangan saya ke KPK sebagai warga negara yang baik, saya bukan penyelenggara negara, saya bukan pejabat. Saya datang ke sini, bukan karena undangan, bukan karena panggilan tapi inisiatif saya," katanya kemarin.

Ia juga menjelaskan perihal penggunaan jet pribadi dalam perjalanannya ke Amerika Serikat.

"Tadi saya juga di dalam mengklarifikasi mengenai perjalanan saya di tanggal 18 Agustus ke Amerika Serikat, yang numpang atau bahasa bekennya nebenglah, nebeng pesawatnya teman saya," ujarnya.

Namun, ia tidak merinci terkait perjalanannya tersebut. "Jadi intinya untuk lebih lanjutnya bisa ditanyakan ke KPK untuk lebih detilnya dan lebih lanjutnya," tukasnya.