Growthmates, siapa yang tak ingin sukses? Setiap orang tentu mempunyai cita-cita untuk dapat berhasil di setiap perjalanan kariernya. Selain membutuhkan proses yang cukup panjang, hal ini tidak serta merta meninggalkan jatuh-bangunnya sebuah usaha.

Seperti yang diungkapkan oleh Wakil Presiden Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA), Armand Hartono. Ia menilai bahwa tak sedikit orang yang salah dalam mengartikan kesuksesan. Sebab, menurutnya sebuah kesuksesan itu asalnya dari sebuah penolakan.

Baca Juga: Cerita Djoko Susanto Gagal dalam Berbisnis sebelum Sukses Bangun Alfamart

"Jadi orang hanya melihat orang itu sukses, bukan dari bahan baku pembentuk kesuksesannya," ungkap Armand seperti dilansir Olenka, Selasa, 15 Oktober 2024.

Lebih lanjut, Armand Hartono menjelaskan ada dua faktor utama yang dapat mendefinisikan seseorang itu dapat sukses. Pertama, kegigihan untuk bangkit dari keterpurukan. Selain itu, tekad yang kuat untuk semangat dan menerima suatu kegagalan.

"Kegigihan itu harus, sebagai upaya dari bahan baku tadi (kegagalan dan penolakan) agar kita dapat terus mencoba," tegasnya.

Maka penting bagi Growthmates untuk mengetahui parameter dari sebuah kesuksesan. Selain harus menerima kegagalan perlu juga suatu upaya untuk meningkatkan mentalitas dari segala penolakan yang diterima. Hal ini penting untuk memacu semangat pada diri agar dapat mencapai tingkatan pada suatu kesuksesan.