Kualitas hidup di setiap negara tentunya berbeda-beda. Setiap negara memiliki standar dan tolak ukur tersendiri dalam menilai kualitas hidup  yang tergantung pada sejumlah faktor. Mulai dari sistem kesehatan, pendidikan, kesejahteraan, hingga tingkat kebahagiaan masyarakatnya.

Di sejumlah negara, akses terhadap layanan publik dan lingkungan yang aman menjadi prioritas utama. Sementara di sejumlah negara lainnya, stabilitas ekonomi dan work-life balance menjadi indikator kualitas hidup yang utama.

US News and World Report baru-baru ini merilis daftar peringkat negara terbaik di dunia berdasarkan kualitas hidup. Bersama global WPP dan Wharton School of University of Pennsylvania pihaknya mensurvei hampir 17.000 orang di seluruh dunia, terhitung sejak 22 Maret-23 Mei 2024.

Baca Juga: 5 Negara Teratas dengan Jam Kerja Terpanjang di Dunia

Dalam survei yang dilakukan, guna menentukan 89 negara yang masuk dalam daftar negara-negara terbaik dalam hal kualitas hidup didasarkan beberapa metrik. Di antaranya adalah:

  • Terjangkau
  • Pasar kerja yang bagus
  • Stabil secara ekonomi
  • Ramah keluarga
  • Kesetaraan pendapatan
  • Stabil secara politik
  • Aman
  • Sistem pendidikan publik yang berkembang dengan baik
  • Sistem kesehatan masyarakat yang berkembang dengan baik

Menukil dari laman CNBC Make It, Denmark berhasil menduduki peringkat pertama sebagai negara terbaik dalam hal kualitas hidup. Di mana di tahun sebelumnya, ia menduduki peringkat keempat.

“Denmark adalah negara yang secara umum memiliki kinerja yang baik dalam sub-peringkat di bidang-bidang seperti pendidikan, perawatan kesehatan, stabilitas politik, stabilitas ekonomi, dan lain-lain,” ujar Elliott Davis, reporter di US News and World Report, kepada CNBC Make It seperti dikutip, Selasa (1/10/2024).

 “Denmark dipandang sebagai tempat yang menyediakan kebutuhan warganya dengan sangat baik dan menyediakan kualitas hidup yang tinggi bagi penduduknya,” tambahnya.

Baca Juga: Jadi Negara Paling Bahagia di Dunia, Ini 3 Prinsip Hidup ala Orang Finlandia yang Mungkin Bisa Kamu Terapkan!

Meskipun orang-orang di Denmark membayar salah satu pajak tertinggi di dunia, hal ini diimbangi oleh fakta bahwa sebagian besar layanan kesehatan di negara tersebut gratis, perawatan anak disubsidi, mahasiswa tidak membayar biaya kuliah dan menerima hibah untuk membantu menutupi biaya selama belajar, dan orang lanjut usia menerima pensiun dan disediakan pembantu perawatan.

Menurut survei Expert Insider pada Juli 2024, Denmark juga menduduki peringkat sebagai negara No. 1 tempat ekspatriat paling puas dengan pekerjaan mereka, peluang karier, keseimbangan kehidupan kerja, dan masih banyak lagi.

Sekitar 84% ekspatriat di Denmark merasa puas dengan keseimbangan kehidupan kerja mereka, dibandingkan dengan rata-rata global sebesar 60%.

Dalam Laporan Kebahagiaan Dunia tahun ini, Denmark juga menduduki peringkat ke-2 sebagai negara paling bahagia di dunia. Peringkat tinggi negara ini sebagian disebabkan oleh tingkat kesetaraan dan rasa tanggung jawabnya terhadap kesejahteraan sosial, menurut  situs web resmi negara tersebut. Ini adalah dua hal yang terkait erat dengan kebahagiaan, menurut Laporan Kebahagiaan Dunia.

Termasuk Denmark, berikut daftar 10 peringkat teratas negara dengan kualitas hidup terbaik di dunia pada 2024:

  1. Denmark
  2. Swedia
  3. Swiss
  4. Norwegia
  5. Kanada
  6. Finlandia
  7. Jerman
  8. Australia
  9. Belanda
  10. Selandia Baru

Baca Juga: 20 Negara yang Penduduknya Paling Rajin Baca Buku, Berapa Urutan Indonesia?

Itu dia daftar negara teratas dalam hal kualitas hidup yang dinilai terbaik!