Teknologi tentu mengambil peran penting dalam mendukung perkembangan industri pariwisata terutama dalam menghadirkan kemudahan dan kenyamanan bagi masyarakat yang ingin berwisata. Untuk itu, tiket.com telah menghadirkan ragam inovasi produk, program promo menarik, hingga mengeksplorasi peluang kerjasama dengan berbagai mitra untuk memperkuat layanan dan produk yang dimiliki.

Di samping itu,  program kolaborasi tahunan bersama Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Kemenparekraf RI ini merupakan komitmen antara tiket.com dan Kemenparekraf RI dalam mendukung pertumbuhan industri pariwisata melalui analisis data yang komprehensif.

"Kembali hadir di tahun ke-empat, kolaborasi strategis antara tiket.com bersama dengan Kemenparekraf RI ini kami jalankan sebagai langkah penting dalam membaca dan memetakan tren pariwisata untuk membantu pemerintah merumuskan kebijakan yang lebih efektif. Dengan menyajikan data yang relevan dan prediksi yang akurat, kami optimis sektor pariwisata Indonesia akan terus berkembang pesat di tahun mendatang,” ujar George Hendrata, Chief Executive Officer, tiket.com, dalam agenda tiket.com Webinar Nasional 2024 bertajuk “Tren Perilaku Wisatawan dan Perjalanan di Indonesia Selama Liburan 2024”. 

Baca Juga: Liburan Sekolah Hampir Tiba! tiket.com Tawarkan Berbagai Pilihan Vila dan Apartemen untuk Liburan Bareng Keluarga

Turut hadir pula Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno. Dalam kesempatan tersebut, Sandiaga turut memaparkan strategi dan kebijakan dalam mencapai target industri pariwisata di tahun 2024. 

Pencapaian sektor pariwisata nasional diketahui mengalami peningkatan yang signifikan, juga mendapatkan pengakuan dalam pasar global. Kedepannya, pariwisata Indonesia akan dikembangkan dengan prinsip berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas pariwisata, baik untuk destinasi juga wisatawan yang berkunjung ke Indonesia. 

“Kemitraan kami bersama tiket.com telah membantu Kemenparekraf RI dalam mencapai target industri pariwisata, dimana tiket.com selalu mendukung kami dalam memberikan data menarik mengenai perilaku wisatawan. Pencapaian pariwisata yang telah kami capai bersama, ditopang oleh data-data yang diberikan tiket.com, mendorong kami untuk menghadirkan kebijakan yang berbasis data dan sesuai dengan perkembangan tren wisata yang ada," imbuh Sandiaga.