Growthmates, mungkin banyak di antara kamu yang begitu mendambakan awet muda atau bahkan bisa hidup di dunia dengan waktu yang lebih lama. Segala usaha pun dilakukan agar bisa merealisasikannya. Dan tahu nggak sih Growthmates, di dunia ini ada negara-negara tertentu yang masyarakatnya seakan ‘diberkahi’ bisa hidup lebih lama alias berumur panjang.

Negara-negara tersebut dijuluki sebagai The Blue Zone atau Zona Biru. Mengutip dari laman CNBC, Zona Biru merupakan istilah yang digunakan untuk menggambarkan kawasan atau negara di dunia yang rata-rata penduduknya berusia panjang.

Saat ini, ada lima kawasan yang disebut sebagai Zona Biru. Di antaranya adalah Sardinia (Italia), Nicoya (Kosta Rika), Ikaria (Yunani), Okinawa (Jepang) hingga Loma Linda (Amerika Serikat).

Dalam penelitian yang pernah dilakukan selama 20 tahun untuk mempelajari gaya hidup masyarakat di Zona Biru, salah satu rahasia mereka memiliki usia panjang tak lain adalah makan makanan sehat yang dikonsumsi.

Menyadur dari laman CNBC Make It,  seorang penulis buku masak dan guru memasak yang lahir dan besar di salah satu kawasan di Kosta Rika, berbagi rahasia makanan yang dikonsumsi masyarakat setempat yang menjadi rahasia awet muda dan umur panjang.

Baca Juga: 5 Pemeriksaan Kesehatan yang Wajib Dilakukan Pria, Jangan Abai Ya!

Berikut empat makanan di antaranya seperti dikutip, Rabu (26/5/2024).

1. Kacang

Kacang merupakan sumber protein, serat, karbohidrat kompleks, probiotik, vitamin dan mineral. Jenis kudapan ini telah dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit kronis seperti penyakit jantung dan diabetes.