Flexing menjadi istilah yang sudah tak asing lagi didengar di telinga masyarakat. Flexing merujuk ada definisi suatu kebiasaan memamerkan apa yang dimiliki seseorang di media sosial, seperti harta kekayaan hingga koleksi barang mewah. Sederhananya, flexing itu suka pamer.
Namun, istilah pamer tampaknya tidak ada dalam ‘kamus’ kehidupan seorang Armand Hartono. Meski anak dari seorang bos Djarum Group, Robert Budi Hartono, Armand tampaknya menikmati hidup dengan sudut pandang yang lebih sederhana.
Tumbuh dalam industri consumer goods, Armand paham betul bahwa menjaga citra produk sudah menjadi hal yang biasa. Pun dalam kehidupan pribadinya, yang harus dijaga adalah sikap dan karakternya.
“Saya dibesarkan di industri alice consumer goods. Kita harus memamerkan produk-produk kita, harus marketing produk. harus jaga citra perusahaan. Kalau mengenai pribadi, yang harus dijaga adalah citra karakter,” ujar Armand Hartono seperti dikutip Olenka, Kamis (14/7/2024).
Baca Juga: Armand Hartono Ungkap Momen Terbaik untuk Mulai Lakukan Diversifikasi Investasi, Kapan Ya?
Wakil Presiden Direktur PT Bank Central Asia (BCA) Tbk., mengaku aneh jika mendapat pertanyaan mengenai tujuan hidup dalam konteks ingin menjadi orang terkenal atau hal yang berbau materi.