Hidangan Aceh berawal dari pedagang Arab, India, dan Persia membentuk rasa yang terus berubah dari yang asli hingga menciptakan masakan Aceh yang khas. Bumbu rempah yang bikin ketagihan wajib kamu coba. 

1. Jambo Kupi

Jambo Kupi menyajikan beragam menu khas Aceh yang autentik. Salah satu menu yang terasa asli paling mirip khas Aceh adalah nasi guri ayam tangkap. Rempah-rempah menjadi bumbu ayamnya didampingi sambal pedas.

Mereka juga menjual mie Aceh dengan berbagai macam toping, mulai dari telur, seafood, hingga daging. Kalau untuk minuman, mereka juga tersedia kopi unik yang wajib kamu cicipi, yaitu kopi ulee kareeng.

Lokasi restoran ini ada di Jl. Rawa Bambu No. A4, Pasar Minggu, Jakarta Selatan dan bisa kamu kunjungi setiap hari mulai pukul 06.00 hingga 02.00 WIB.

2. Mie Aceh Seulawah

Sudah buka beberapa cabang, Mie Aceh Seulawah dipercaya enak. Mie Aceh disini jadi makanan ikonik yang mereka miliki. Dagingnya berlimpah!

Roti canai di sini juga dijual dengan porsinya yang besar. Tekstur roti lembut dan disajikan dengan kondisi yang masih hangat.

Restorannya ada di Jl. Bendungan Hilir No.8, Bend. Hilir, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, buka etiap hari, pukul 9.00 hingga 21.00 WIB.

Baca Juga: 5 Pengusaha Tajir Indonesia yang Berbisnis Makanan Ringan

3. Mie Aceh 46

Kali ini kita gak melipir ke daerah Tangerang Selatan, tepatnya di Pamulang. Di sini terdapat surganya warga Aceh, yakni restoran Mie Aceh 46.

Mengusung konsep seperti kedai di Aceh yang klasik dan autentik, Mie Aceh 46 enggak kalah saing dengan restoran-restoran lainnya karena selalu ramai setiap harinya.

Menu yang ditawarkan ada mie aceh dengan berbagai topping, nasi goreng khas Aceh, martabak, roti canai hingga aneka minuman yang menyegarkan.

4. Kopi Tarik Edwin

Kopi Tarik Edwin cocok untuk jadi tempat santai sambil menikmati makanan dan minuman khas Aceh. Ada mie, martabak, teh tarik, hingga es ketimun kerok.

Pada mie aceh milik Kopi Tarik Edwin, acar bawangnya diakui bikin nagih. Tingkat kepedasannya tidak terlalu terasa sehingga bagi yang suka pedas, kamu bisa menambahkannya lagi dengan cabe rawit sesuai selera.

Baca Juga: Mengulik Kisah Sukses HokBen: Pelopor Resto Makanan Bergaya Jepang yang Ternyata 100 Persen Asli Indonesia!

5. Waroeng Aceh Kemang

Kategori menu di Waroeng Aceh Kemang ada indomie Aceh, nasi Goreng Aceh, nasi Aceh, mie Aceh dan roti canai. 

Restoran ini memang sederhana, namun masakan yang disajikan benar-benar dimasak menggunakan bumbu Aceh sehingga rasanya gak ada duanya! Pengunjung di sini lebih ramai ketika malam hari. Jadi, bagi kamu yang ingin berkunjung, pastikan sabar mengantre ya!

Nah, dari beberapa restoran yang mengusung konsep masakan daerah di Indonesia di atas, kamu mau tahu restoran khas mana lagi nih, Growthmates?