PT Asuransi Allianz Life Indonesia (Allianz Life) mengumumkan penunjukan Gert de Rijke sebagai Direktur & Country Chief Financial Officer dan Nina Hatumena sebagai Direktur & Chief People and Culture. Penunjukan ini telah memperoleh persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan menegaskan komitmen perusahaan untuk memperkuat tata kelola keuangan serta memperkuat talenta dan budaya organisasi, guna mendukung pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan.

Dalam kapasitasnya barunya, Gert bertanggung jawab atas strategi keuangan, manajemen risiko, serta pengelolaan kinerja keuangan perusahaan. Peran ini juga mencakup penguatan integritas laporan keuangan dan optimalisasi proses keuangan guna mendukung strategi pertumbuhan jangka panjang Allianz Life Indonesia. Sementara, Nina bertanggung jawab untuk merancang dan melaksanakan strategi People and Culture yang memperkuat kapabilitas organisasi, mempercepat pertumbuhan, serta mendorong kinerja tinggi dan keterlibatan di seluruh organisasi.

Baca Juga: Allianz Indonesia Bayarkan Rp5 Triliun Klaim Jiwa dan Kesehatan di 2024

Sebelum bergabung dengan Allianz Life Indonesia, Gert menjabat sebagai Deputy CFO yang mengawasi pengendalian kinerja dan data (Performance Steering and Data) di Allianz Benelux. Sebelumnya, ia juga membangun rekam jejak yang kuat melalui berbagai peran strategis di Allianz Nederland dan Allianz Benelux selama lebih dari satu dekade.

Keahliannya dalam bidang aktuaria, manajemen risiko, manajemen aset dan liabilitas, serta pengendalian kinerja keuangan akan memperkuat resiliensi Allianz Life Indonesia. Dengan perpaduan antara pengalaman teknis dan kepemimpinan, ia berperan penting dalam mendorong transformasi keuangan dan memperkuat tata kelola perusahaan ke arah yang lebih solid dan adaptif.

“Saya merasa terhormat dapat bergabung dengan Allianz Life Indonesia dan menjadi bagian dari tim yang berkomitmen tinggi terhadap integritas serta keberlanjutan bisnis. Saya percaya bahwa fungsi keuangan tidak hanya berfokus pada menjaga stabilitas, tetapi juga menjadi penggerak dalam menciptakan nilai jangka panjang bagi nasabah, karyawan, dan seluruh pemangku kepentingan," ujar Gert dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, dikutip Kamis (20/11/2025).

Sementara itu, Nina Hatumena telah menjadi bagian dari Allianz sejak 2012 dan membawa pengalaman luas dalam manajemen sumber daya manusia. Ia memiliki rekam jejak yang kuat dalam merancang dan melaksanakan strategi People and Culture yang selaras dengan prioritas bisnis, sekaligus mendorong terciptanya lingkungan kerja yang berorientasi pada kinerja tinggi dan keterlibatan karyawan.

Nina menyampaikan, “Fokus saya adalah untuk mengembangkan strategi People and Culture kami agar Allianz Life Indonesia tetap menjadi tempat di mana karyawan merasa dihargai dan didukung, seiring dengan upaya kami untuk terus tumbuh secara berkelanjutan bersama.”

Alexander Grenz, Country Manager & Direktur Utama Allianz Life Indonesia menambahkan, “Gert membawa kombinasi unik antara keahlian aktuaria dan kepemimpinan strategis di bidang keuangan dan manajemen risiko. Pengalamannya akan memperkuat disiplin keuangan dan ketahanan bisnis kami, sekaligus mendukung aspirasi Allianz Life Indonesia untuk tumbuh dengan fondasi yang sehat dan terpercaya. Didukung juga oleh kepemimpinan Nina dalam memperkuat strategi People and Culture, kami memastikan talenta dan budaya organisasi selaras dengan tujuan pertumbuhan perusahaan.”