Dunia politik memang menggiurkan bagi berbagai jenis profesi, termasuk pengusaha. Sudah sukses dengan bisnis yang mereka jalani, banyak di antaranya yang memilih untuk dua kaki sebagai politisi. Bahkan, sejumlah pengusaha ternama berhasil menduduki jabatan bergengsi saat berkiprah di dunia politik Tanah Air.
Sebut saja seperti Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka. Putra sulung Presiden Jokowi ini dulu sempat berkarier sebagai seorang pengusaha. Gurita bisnis milik Gibran meliputi berbagai bidang, dan yang paling banyak di sektor F&B. Seperti Markobar, Mangkokku, Siap Mas, hingga Ternakopi.
Seperti Gibran Rakabuming Raka, berikut Olenka rangkum dari sejumlah sumber, Selasa (27/8/2024), deretan pengusaha ternama yang juga terjun ke dunia politik dan menduduki jabatan bergengsi.
1. Jokowi
Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah memimpin Indonesia selama dua periode pemerintahan. Mantan Walikota Solo itu mengatakan, kiprahnya di dunia politik bisa dibilang berawal dari kesengajaan.
Melalui naungan PDIP Perjuangan, Jokowi masuk semakin dalam ke dunia politik. Ia bahkan diusung dan menang menjadi Gubernur DKI Jakarta sebelum akhirnya terpilih menjadi presiden dalam dua kali periode sejak tahun 2014 hingga 2024.
Jokowi menjadi salah satu contoh nyata bahwa seorang dengan latar belakang pengusaha bisa mengampu kesuksesan sebagai politikus. Bagaimanapun, Jokowi awalnya merupakan seorang pengusaha mebel di era tahun 90-an.
Kala itu, bisnis mebel mengalami masa-masa emas yang membuat Jokowi mendulang kesuksesan bisnis. Bahkan, Jokowi berhasil melakukan ekspor dan memenuhi permintaan di Solo dan berbagai kota di Jawa.
2. Surya Paloh
Surya Paloh menjadi salah satu pengusaha yang memiliki karier mulus di dunia politik Tanah Air. Berkarier di politik, Surya Paloh kerap menjadi inisiator dalam mengusung calon presiden.
Melalui Partai NasDem di bawah naungannya, Surya Paloh mengusung Joko Widodo (Jokowi) sebagai calon presiden pada 2014 lalu. Bukan hanya itu, NasDem juga menjadi partai politik pertama yang mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai bakal capres 2024 yang disusul oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat.
Sebelumnya, pria kelahiran Banda Aceh ini pernah menjabat sebagai Ketua Dewan Penasihat Partai Golkar. Kemudian, ia pun mendirikan Partai NasDem (Nasional Demokrat) bersama Sri Sultan Hamengkubuwono X dan menjabat sebagai Ketua Dewan Pembina Organisasi Masyarakat NasDem.