Presiden Prabowo Subianto mengaku sangat bangga memiliki orang tua yang berprofesi sebagai pendidik. Dia menyebut guru adalah salah satu profesi yang sangat mulia. Mereka adalah agen perubahan yang mesti dihormati dan dimuliakan.
Lahir di tengah keluarga yang berprofesi sebagai pendidik, Prabowo mengaku hal itu sangat mempengaruhi dirinya termasuk kariernya hingga kini menjadi orang nomor satu di Indonesia. Prabowo bilang dirinya punya ikatan batin yang sangat kuat dengan para guru.
Baca Juga: Prabowo: Saya Diejek dan Dibilang Setengah Gila, Mana Mungkin Kasih Makan Seluruh Anak Indonesia
Seperti diketahui, ayah Prabowo, Soemitro Djojohadikoesoemo, selain dikenal sebagai ekonom terkemuka, juga merupakan seorang guru besar di Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia pada 1950-an.
"Saya merasa ada ikatan batin dengan saudara-saudara sekalian, karena orang tua saya juga seorang guru. Mungkin karena orang tua saya guru, beliau sudah ‘mencuci otak’ saya untuk percaya bahwa guru benar-benar adalah pelopor dan pahlawan pembangunan bangsa," kata Prabowo dalam pidatonya di puncak Peringatan Hari Guru Nasional 2024 yang diselenggarakan di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta dilansir Jumat (29/11/2024).
Prabowo juga mengenang sosok Ki Hajar Dewantara yang pada era penjajahan dirinya memilih berjuang lewat jalur pendidikan, dia berjuang untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.
"Kita menghormati pahlawan, seperti Soekarno, Hatta, dan Syahrir. Namun, sebelum mereka, ada Ki Hajar Dewantara dan kiai-kiai besar yang menanamkan nilai-nilai pengabdian, membela kebenaran, kehormatan, dan kedaulatan bangsa," tuturnya.
"Kita mengenal bahwa perang kemerdekaan kita direbut oleh pejuang bersenjata. Tetapi kita juga ingat, Panglima TNI pertama adalah seorang guru, begitu banyak pejuang yang juga seorang guru, profesor, dan doktor," tambahnya.
Baca Juga: RIDO Keok di Pilkada Jakarta Versi Hitung Cepat, Endorse Jokowi Tumpul?
Pada kesempatan tersebut, Prabowo menyampaikan terima kasih yang mendalam kepada seluruh guru dan tenaga pendidik atas pengabdian mereka kepada anak bangsa selama ini. Ia juga bangga terlahir sebagai anak dari seorang pendidik.
"Saya merasa terhormat atas undangan ini dan ingin menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para guru di seluruh Indonesia." Pungkas Prabowo.