Pelopor industri kosmetik halal di Indonesia, ParagonCorp, tetap pada komitmennya dalam mewujudkan keberlanjutan untuk masa depan. Dalam menciptakan dampak kolektif, memberdayakan masyarakat, dan membangun ekosistem perubahan yang positif, ParagonCorp telah beralih dari model bisnis tradisional license-to-operate menuju regenerative atau “Healing Impact.”
Model bisnis ini memandang keberlanjutan bukan hanya tentang meminimalkan kerusakan, tetapi juga memulihkan dan memperbaiki. Prinsip ini diterjemahkan melalui lima pendekatan utama. Di antaranya adalah pertumbuhan melalui dampak positif, konsep untuk memberi kembali lebih banyak kepada bumi dibandingkan apa yang diambil, pemberdayaan seluruh rantai nilai, bergerak seiring kebutuhan global, dan memastikan bahwa setiap tindakan memberikan manfaat bagi komunitas sekitar.
Sebagai langkah inisiatif, ParagonCorp turut memperbarui komitmennya menjadi “For the Greater Good, For Life,” sebuah langkah transformasional untuk menciptakan dampak nyata dan regeneratif bagi masyarakat, lingkungan, dan industri kecantikan.
Filosofi ini tidak hanya menjadi pedoman ParagonCorp untuk mewujudkan manfaat yang berkelanjutan untuk masa depan, tetapi juga sebagai bagian dari tanggung jawab kepada pencipta, sekaligus menegaskan misi “Beyond Business.”
Baca Juga: Gelaran Beauty Science Tech Event Powered oleh ParagonCorp, Hadirkan Berbagai Beauty-Experience
“Filosofi For the Greater Good, For Life mencerminkan misi ParagonCorp untuk memberikan dampak yang berarti dan berkelanjutan. Kami percaya bahwa keberlanjutan bukan hanya model bisnis ini memandang keberlanjutan bukan hanya tentang meminimalkan kerusakan, tetapi juga memulihkan dan memperbaik,” ujar dr. Sari Chairunnisa, Sp.DVE., FINSDV, Deputy CEO ParagonCorp, Kamis (29/11/2024).