Melalui BPJPH, Indonesia terus mengembangkan sistem jaminan produk halal yang terintegrasi, profesional, dan diakui dunia internasional. Kehadiran di forum-forum internasional seperti ini menjadi bagian dari langkah konkret dalam memperluas pasar ekspor produk halal nasional serta memperkuat diplomasi halal Indonesia di tingkat global.
Langkah ini juga menjadi kontribusi penting dalam mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045, dengan menjadikan Indonesia sebagai pusat industri halal dunia.
“Partisipasi BPJPH di Kazan Halal Market 2025 diharapkan mampu membuka lebih banyak peluang bagi produk halal Indonesia untuk memasuki pasar global, sekaligus memperkuat kepercayaan dunia terhadap sistem jaminan produk halal Indonesia yang profesional, terpercaya, dan terintegrasi,” tandasnya.