Selepas menempuh pendidikan menengah atas, orang kerap dihadapi dengan dua pilihan, yakni langsung bekerja atau kuliah dulu? Perihal ini, Wakil Presiden Direktur BCA, Armand Hartono, menilai bahwa bekerja sambil kuliah lebih berpotensi membuat seseorang sukses. 

Dalam sebuah kesempatan, Armand mengatakan bahwa berpendidikan itu penting, tetapi akan lebih baik jika diimbangi dengan kemampuan kerja yang baik. Menurut Armand, tak ada salahnya jika setelah lulus sekolah langsung bekerja, jika ada kesempatan bisa sambil melanjutkan kuliah. 

Baca Juga: Armand Hartono: Boleh Ajak Keluarga Join ke Bisnis, Asal Punya Etika dan Kompetensi

"Di seluruh dunia sistemnya sama, (kerja sambil kuliah) paling bagus untuk probabilitas meningkatkan kesuksesan lebih tinggi," tegas Armand Hartono, dilansir Olenka, Selasa, 29 April 2025. 

Pendapat tersebut bukan tanpa alasan. Armand bercerita, semasa ia menjadi kepala HRD Djarum Group, tak sedikit karyawan BCA yang bekerja sambil kuliah. Hal itu juga didukung oleh sistem yang ia bangun di internal Djarum Group.

"Saya dulu jadi Kepala HRD Djarum dan mulai membangun program. Sudah ada beberapa anak-anak muda yang saya terima kerja sambil kuliah,

Itu langsung jadi (sukses). Sekarang jadi kepala audit di Djarum," tambahnya.

Ia melanjutkan, BCA memiliki program PPA, yakni Program Pendidikan Akuntansi. Ada pula program pendidikan IT yang dikembangkan BCA. Dari program tersebut, BCA memberi banyak pelatihan dan menjadi bekal karyawan untuk mengembangkan diri.

"Kalau Anda hanya sekolah tanpa mengeksplor dunia pekerjaan atau hobi Anda, Anda akan menjadi orang intelektual, tapi belum tentu bisa kerja," tegasnya lagi.