4. Delima (Yunani dan Turki)

Delima sering dikaitkan dengan kelimpahan dan kesuburan dalam budaya Yunani dan Turki. Merupakan ritual umum di Yunani untuk "menghancurkan" buah delima di tanah selama perayaan Tahun Baru. Semakin banyak biji yang ditebar, semakin banyak keberuntungan dan kemakmuran bagi rumah tangga.

Baca Juga: 7 Tips untuk Bangun Kebiasaan Hidup Sehat di Tahun 2025, Yuk Terapkan!

5. Kacang lentil (Italia dan Brasil)

Kacang lentil dianggap sebagai simbol kekayaan dan nasib baik di negara-negara seperti Italia dan Brasil. Bentuknya yang bulat seperti koin melambangkan kemakmuran. Orang Italia menikmati kacang lentil sebagai bagian dari hidangan Malam Tahun Baru mereka, sering disajikan dengan sosis, sementara orang Brasil memasukkannya ke dalam sup atau semur.

6. Ikan (Skandinavia dan Asia Timur)

Ikan melambangkan kemajuan dan kemakmuran di sebagian besar budaya. Orang Skandinavia memakan ikan haring yang diasinkan, sementara masyarakat Asia Timur menikmati hidangan ikan utuh. Sisik ikan tampak seperti koin, dan sifatnya yang berenang ke depan berarti bergerak maju dalam hidup.

Mulai dari kacang lentil sederhana hingga buah delima ajaib, semuanya melambangkan kekayaan tradisi dan kepercayaan yang melengkapi perayaan tahun baru di seluruh dunia. Banyak yang meyakini memasukkan hidangan ini ke dalam perayaan bisa mendatangkan keberuntungan, kesehatan, dan kebahagiaan di tahun mendatang.