-
Tetap terkoneksi
Beberapa peluang bisnis terbesar justru datang bukan dari iklan atau promosi yang mahal, tapi dari koneksi dan hubungan yang tulus. Jadi, berhentilah bersembunyi di balik email dingin atau kampanye digital semata. Mulailah memperlakukan hubungan seperti investasi jangka panjang.
Sebelum kamu meminta sesuatu, pastikan kamu sudah memberi. Bangun kepercayaan. Sambungkan orang-orang yang menurutmu harus saling kenal. Bagikan ilmu tanpa takut ‘kehilangan’. Jadilah orang yang benar-benar ingin tahu tentang orang lain, bukan karena kepentingan, tapi karena kepedulian.
Baca Juga: 5 Tips Bebas Rasa Bersalah untuk Mengatakan 'Tidak' pada Rekan Kerja
Dari situ, keajaiban muncul. Mungkin berupa perkenalan penting, ajakan kerjasama, dukungan di saat sulit, atau rekomendasi yang membuka pintu besar. Ingat, kekayaan sosial bisa membawa pada kekayaan finansial. Dan yang paling penting, jangan pernah korbankan yang satu demi mengejar yang lain. Karena dalam dunia bisnis yang sehat, keduanya bisa tumbuh bersama.
Semoga bermanfaat!