Presiden Prabowo Subianto meminta pembentukan tim yang mengisi sejumlah sektor di Badan Pengelola Investasi Nasional Daya Anagata Nusantara atau BPI Danantara mesti steril dari orang-orang titipan. Kepala Negara meminta tim Danantara harus dibuat secara profesional dengan menggaet orang-orang yang kompeten.
Hal ini disampaikan Kepala Danantara yang juga Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM, Rosan Roeslani usai melakukan pertemuan dengan Prabowo di Istana Negara. Adapun pertemuan yang dihelat pada Rabu (5/3/2025) itu diikuti oleh seluruh petinggi dan jajaran Danantara.
Baca Juga: Danantara Bantu Pemerintah Kebut Target Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen
"Bapak Presiden menyampaikan kepada kami, pilihlah orang-orang terbaik di dalam tim Danantara ini, tidak boleh ada titipan-titipan. Pilih yang terbaik tidak hanya di Indonesia, terbaik di dunia pun dimasukkan sebagai beberapa alternatif," ujar Rosan dilansir Olenka.id Kamis (6/3/2025).
Menindaklanjuti perintah Prabowo, Rosan mengatakan pihaknya bakal melakukan perekrutan secara transparan, semua prosesnya dapat diawasi publik. Saat ini kata dia pihaknya telah menggandeng headhunter dan advisor dari dalam maupun luar negeri untuk mencari talenta-talenta terbaik yang mengisi tim Danantara.
"Harapannya dalam waktu dekat mungkin minggu depan saya rasa kita akan umumkan nama-nama tersebut sehingga dari publik, dari masyarakat bisa melihat dan bisa menilai bahwa nama-nama yang duduk sebagai pengelola dan juga manajemen di Danantara ini adalah nama-nama yang reputable, yang terbukti track record-nya, yang bersih dan memang expertise di bidangnya," tegasnya.
Sebelumnya, Presiden Prabowo meneken Peraturan Pemerintah Nomor 10 Tahun 2025 tentang Organisasi dan Tata Kelola Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara).
Kepala Negara juga menandatangani Keputusan Presiden Pengangkatan Dewan Pengawas dan Badan Pelaksana BPI Danantara.
Baca Juga: Menteri Erick Serahkan 47 Aset BUMN ke Danantara Apa Alasannya?
"Selanjutnya, saya juga menandatangani Keputusan Presiden Nomor 30 Tahun 2025 tentang Pengangkatan Dewan Pengawas dan Badan Pelaksana Badan Pengelola Investasi dan Daya Anagata Nusantara," Kata Prabowo saat meresmikan Danantara di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (24/2/2025).