Merek olahraga global ASICS kembali mempertegas komitmennya dalam mendukung kesehatan perempuan Indonesia dengan mengirim lima pelari ke Sydney Marathon 2024. Partisipasi ini merupakan bagian dari kampanye global "Move Her Mind," sebuah inisiatif yang bertujuan menginspirasi perempuan untuk lebih aktif berolahraga di tengah kesibukan hidup mereka.
Sota Fukushima, President Director ASICS Indonesia, mengungkapkan rasa bangganya atas partisipasi ASICS dalam Sydney Marathon tahun ini dan mengumumkan lima brand ambassador perwakilan Indonesia.
“Pada tahun ini, kami menyertakan lima Move Her Mind Ambassador Indonesia yang berdedikasi untuk berolahraga. Hal ini juga merupakan bentuk komitmen ASICS Indonesia dalam menyuarakan kampanye “Move Her Mind.” Kami juga ingin mengajak seluruh perempuan Indonesia agar dapat menyempatkan waktu untuk berolahraga,” ungkapnya.
Inisiatif ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi perempuan dalam olahraga dengan menciptakan komunitas yang mendukung dan merayakan keberagaman. Menurut riset ASICS Global, hanya 51% perempuan di seluruh dunia yang rutin berolahraga dan mereka takut melakukan aktivitas sendiri dan sebesar 45% perempuan memiliki rasa kurang percaya diri. Untuk mengatasi hal ini, kampanye "Move Her Mind" diharapkan dapat memberikan motivasi dan dukungan yang di perlukan.
Baca Juga: Dukung Pelari Indonesia, ASICS Hadirkan Inisiasi Move Your Mind
“ASICS sendiri di Indonesia ini merupakan campaign pertama kami untuk “Move Her Mind” yang mana inisiasi ini kita coba bawa dan kita ingin mau mencoba inspirasi wanita-wanita diluar sana dan untuk bergerak dan tetap aktif,” ujar Asisstant Marketing Manajer ASICS Indonesia, Abiyoga Prakoso, dalam agenda press conference Move Her Mind - Sydney Marathon 2024 di kawasan SCBD Jakarta, Senin (9/9/2024).
Sydney Marathon, yang dikenal dengan rute menakjubkan melalui landmark ikonik seperti Harbour Bridge dan Opera House, menawarkan kesempatan unik bagi para pelari untuk menunjukkan semangat mereka.
Kelima pelari perempuan yang terpilih berasal dari latar belakang berbeda, termasuk musisi, trainer, ibu rumah tangga, entrepreneur, dan perwakilan ASICS Indonesia. Mereka diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi perempuan lain di Indonesia.
Sheryl Sheinafia, seorang musisi dan influencer, merasa terhormat terpilih menjadi salah satu Move Her Mind Ambassadors. Ia berharap, partisipasinya dapat mendorong perempuan di seluruh dunia untuk berolahraga meskipun dengan jadwal yang padat.
"Saya merasa senang dapat dipilih menjadi salah satu dari lima Move Her Mind Ambassador yang mewakili ASICS Indonesia dalam mengikuti Sydney Marathon. Saya merasa tujuan saya dengan ASICS sama, yaitu bertujuan agar para perempuan di seluruh dunia bisa menyempatkan waktu untuk berolahraga walaupun di tengah kesibukan yang sedang dijalani," ujar Sheryl Sheinafia.
Baca Juga: Teknologi Pembuatan Insole Sepatu untuk Menunjang Kesehatan dan Kenyamanan Kaki Penggunanya
Pun dengan Meiske Sandra. Sebagai seorang trainer, Meiske melihat kesempatan ini sebagai platform untuk menekankan pentingnya olahraga dan dukungan dari lingkungan sekitar.
Menjadi perwakilan Move Her Mind Ambassador untuk ASICS Indonesia dalam mengikuti Sydney Marathon merupakan pengalaman baru bagi Meiske. Ia berharap, perempuan di luar sana dapat juga berolahraga untuk diri sendiri menjadi lebih sehat.
“Dan juga harus berkomitmen besar dalam berolahraga, walaupun sulit itu akan berefek besar bagi diri kita. Selain itu, dukungan dari lingkungan sangat penting dalam kita bergerak untuk berolahraga," ujar Meiske Sandra
Menariknya, ada Sherly Nazer seorang ibu rumah tangga yang ikut terpilih menjadi bagian dari Move Her Mind Ambassadors. Bangga bisa mewakili Indonesia dalam ajang Sydney Marathon, Sherly berharap banyak ibu rumah tangga di luar sana yang terinspirasi dapat meluangkan waktu untuk diri sendiri dengan berolahraga.
Pun dengan Monica Felicia, seorang entrepreneur yang juga terpilih sebagai ambassadors dan mewakili ASICS Indonesia mengikuti Sydney Marathon yang akan berlangsung 15 September 2024 mendatang. Monfel sapaannya itu paham betul sulitnya berkomitmen untuk berolahraga. Namun, ia merasa, olahraga itu menyenangkan dan bisa memiliki teman-teman baru.
Baca Juga: Rayakan Semangat Olahraga Tenis, ASICS Indonesia Gelar ASICS Community Slam 2024
Selain itu, ASICS Indonesia juga mengirim perwakilan dari pihaknya yang juga terpilih sebagai Move Her Mind Ambassadors, Maitri Widyakirana. Namun sayang, cedera kaki yang dialaminya saat latihan, mengharuskannya menunda partisipasinya dalam ajang Sydney Marathon 2024.
“Akan tetapi, saya akan hadir untuk mendukung teman-teman pelari lainnya sebagai bentuk solidaritas sesama perempuan dan perwakilan dari Indonesia,” imbuh Maitri.