Presiden Joko Widodo berkurban sapi limosin berbobot lebih dari satu ton ke PP Muhammadiyah pada Idul Adha 1445 H. Sapi putih milik Jokowi itu telah tiba di kantor PP Muhammadiyah Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (16/6/2024).
Wakil Kepala Kantor PP Muhammadiyah Jakarta Hefinal Chairan mengatakan sapi milik kepala negara dan sejumlah pejabat lainnya yang diterima pihaknya bakal dikirim ke rumah pemotongan hewan (RPH) kawasan Cipulir, Tangerang pada Selasa (18/6/2024) mendatang.
Baca Juga: Idul Adha 1445 H, Gibran Sumbang Sapi Limousin Berbobot 700 Kg ke Masjid Agung Al-Azhar
"Bapak Presiden RI 1, beliau sumbang sapi di sini. Itu Sapi limosin (beratnya) di atas 1 ton,” kata Hefinal Chairan kepada wartawan Minggu (16/6/2024).
Selain Presiden Jokowi, PP Muhammadiyah juga menerima hewan kurban dari pejabat lainnya yakni Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin, Menko PMK Muhadjir Effendy, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah, hingga Penjabat Gubernur Jakarta Heru Budi.
“Kemudian ada Pak Wapres juga, Bapak Menko PMK, ada juga dari Bapak PJ Gubernur (Jakarta) Heru Budi, dan tentu kami mengucapkan terima kasih ke bapak-bapak yang tadi ya, Bapak Presiden, Pak Wapres, Pak Menko PMK, ada juga dari Pak Zulhas nanti," bebernya.
Selain menerima hewan kurban dari para pejabat, PP Muhammadiyah juga menerima bantuan dari berbagai instansi lain, dimana bantuan tersebut bakal disalurkan ke berbagai daerah di Indonesia, salah satunya ke daerah Adonara Timur, Flores Timur.
Baca Juga: Jadi Kandidat Cagub, Anies Ogah Disebut Turun Kelas Karena Sempat Jadi Capres
Baca Juga: Prabowo Pastikan Indonesia Siap Evakuasi Anak Yatim dari Jalur Gaza
"Ada dari bank mitra Muhammadiyah CIMB niaga Syariah, BSI, Bukopin Syariah, Trans Jakarta, BPKH, ada dari Bank Mega Syariah sumbang dana jadi bisa kita kirim ke wilayah yang jauh, yang sangat membutuhkan yaitu daerah NTT Adonara Timur," ujarnya.