Sebagian dari kalian mungkin sudah tidak asing dengan sosok Martha Tilaar, ia adalah seorang pengusaha asal Indonesia yang bergerak di bidang kosmetika dan jamu dengan nama dagang "Sariayu". Diketahui, saat ini jabatan CEO Martha Tilaar Group diteruskan oleh generasi kedua Martha Tilaar, yakni Kilala Tilaar.

Baru-baru ini generasi kedua dari Martha Tilaar Group tersebut menyampaikan pandangan mengenai fundamental bisnis keluarga. Menurut Kilala, memulai suatu bisnis harus diawali dengan passion. Pasalnya, ketika seseorang ingin menekuni bisnis, ia terlebih dahulu harus tertarik pada bidang yang ingin digelutinya.

Baca Juga: Wisdom Seorang Erick Thohir: Bekerjalah dengan Hati dan Manfaatkan Kesempatan yang Ada

"Kami mulai bisnis itu dari passion karena orang memulai bisnis itu pasti ada kesukaanya, misalnya suka kosmetik atau nyalon, (bisnis) pastinya butuh passion," ujar Kilala Tilaar seperti dikutip Olenka, Rabu (6/11/2024).

Kesukaan ini menurut Kilala merujuk pada ketertarikan atas bidang yang sama seperti yang digeluti dalam keluarganya. Karena ia meyakini, membangun bisnis yang memiliki pohon keturunan haruslah memperhatikan segala hobi dan juga tuntutan dari apa yang sudah dikembangkan.

"Karena ini syarat utama yang harus dilanjutkan dengan orang yang mempunyai passion yang sama," tambah Kilala.

Selain harus memiliki passion, menurut Kilala seseorang harus dapat berjalan sesuai dengan apa yang dicita-citakan. Baginya ketika meneruskan bisnis keluarga, sesuatu yang perlu diperhatikan ialah terletak pada bagaimana seseorang itu dapat menyesuaikan cita-citanya sesuai dengan apa yang saat ini dijalankannya.

"Kalo hanya suka itu tak cukup, tetapi perlu untuk kita juga bisa deliver on KPIS yang diberikan atau deliver atas apa yang menjadi cita-cita kita dalam usaha yang dijalankan," tutupnya.