Sebagai bentuk komitmennya memberikan pelayanan berkualitas, Bluebird Group meluncurkan layanan Lifecare Taxi khusus difabel dan lansia. Program taksi khusus tersebut bukanlah hal baru bagi Bluebird. Namun kali ini, pihaknya melakukan pengembangan layanan dengan memberikan akses lebih baik.

Pengembangan Lifecare Taxi yang dimaksud meliputi penggunaan armada baru yaitu MPV (Multi-purpose Vehicle) berkabin lega, kursi penumpang yang dirancang khusus agar bisa naik–turun secara otomatis, serta pengemudi yang dibekali keahlian cara menggunakan fitur-fitur armada Lifecare Taxi. 

Memilih Toyota Voxy, baru ada lima armada yang disediakan Bluebird Group pada layanan Lifecare Taxi ini. Pengembangan lainnya juga  terlihat dari adanya penambahan wilayah operasional selain di Jakarta, yaitu Bali.

“Dengan mengembangkan Lifecare Taxi, Bluebird berkomitmen untuk menjembatani kesenjangan aksesibilitas dalam transportasi dan memastikan bahwa setiap orang memiliki kesempatan yang sama,” ujar Direktur Utama PT Blue Bird Tbk, Adrianto Djokosoetono dalam acara peluncuran yang berlangsung di Bluebird Group Headquarters, Kamis (25/4/2024).

“Di Bluebird kami percaya setiap perjalanan punya cerita, dan Lifecare Taxi dapat membuat cerita-cerita tersebut menjadi lebih berarti, lebih manusiawi, dan lebih inklusif bagi semua orang,” tambahnya.

Baca Juga: Mandiri Sekuritas Gelar Program Literasi Keuangan, Beasiswa, hingga Donasi

Baca Juga: Jalin Kerjasama dengan Mercedes-Benz, Rumah Sakit Premier Bintaro Perkuat Dukungan Program Health Tourism