Membangun Hubungan Baik dengan Komunitas

Untuk interaksi yang lebih personal, kamu perlu secara responsif menjawab pertanyaan, membantu mencari produk spesifik, menjelaskan cara pakai kupon diskon, dan memberi rekomendasi sesuai kebutuhan. Hubungan yang baik adalah kunci kepercayaan dan loyalitas pelanggan.

Menjadi Kepala Pemburu Promo yang Andal

Untuk mempertahankan followers yang loyal, affiliate partner harus memanjakan mereka dengan promo menarik. Penting bagi affiliate partner untuk mengasah kemampuan dalam mencari dan membagikan promo-promo terbaik.

Contohnya untuk kampanye Ramadan mendatang, kamu perlu menyusun strategi untuk fokus mempromosikan produk-produk yang paling dicari selama bulan puasa, seperti makanan, minuman, pakaian muslim, serta perlengkapan ibadah dan memantau promo untuk dibagikan ke pengikutnya. 

Baca Juga: Deretan Perempuan Ternama di Bisnis Kuliner

Konsisten dan Pantang Menyerah

Jalan menuju sukses tentu tidaklah mudah. Awalnya, hanya sedikit orang yang mengklik tautan. Namun, dengan konsisten dan tidak menyerah, kamu pasti akan berhasil.

"Di LazAffiliate, kami memberikan penawaran komisi yang kompetitif, tautan yang berlaku hingga seminggu, dan komisi yang bisa didapatkan hanya dengan klik tautan tanpa pembelian," kata Head of Affiliate Lazada Indonesia, Esa Putra.

Lazada juga rutin memberikan pelatihan dan pendampingan bagi affiliate partner, sebagai bentuk komitmen kami mendukung talenta untuk meraih sukses bersama dalam ekosistem ekonomi digital. 

Gimana? Kamu tertarik, Growthmates?