Sebagaimana yang sudah disebutkan sebelumnya, mengonsumsi terlalu banyak gula dapat memicu masalah kesehatan. Bukan hanya sekadar gigi berlubang dan bertambahnya berat badan, berikut risiko kesehatan lainnya jika terlalu banyak mengonsumsi gula.
1. Picu penyakit jantung
Batas harian yang direkomendasikan AHA mengakui adanya hubungan antara kelebihan gula dan penyakit jantung . Penyakit jantung merupakan penyebab kematian terbanyak di Amerika Serikat pada tahun 2021.
Sebuah penelitian menunjukkan, orang yang mengonsumsi 17% hingga 21% kalori mereka dari gula tambahan memiliki risiko 38% lebih tinggi meninggal akibat penyakit kardiovaskular dibandingkan mereka yang mengonsumsi 8% kalori dari gula tambahan.
2. Diabetes
Gula berlebih juga meningkatkan risiko diabetes tipe 2. Bahkan, beberapa bukti menunjukkan bahwa setiap peningkatan konsumsi gula sebanyak 150 kalori per orang setiap hari akan meningkatkan proporsi populasi yang terkena diabetes sebesar 1,1%.
Baca Juga: 9 Jenis Makanan Penurun Gula Darah, Ampuh Kelola Diabetes!
3. Kanker
Beberapa bukti menunjukkan adanya hubungan antara kanker tertentu dan asupan gula berlebih. Hubungan tersebut bisa langsung atau tidak langsung karena gula berhubungan dengan penambahan berat badan, peradangan, dan resistensi insulin. Semua fakta tersebut meningkatkan risiko kanker.