3. Buah jeruk
Buah-buahan seperti jeruk dan lemon kaya akan vitamin C yang membantu Anda menurunkan kadar asam urat. Buah ini sedikit meningkatkan kadar pH darah dan cairan lainnya. Air jeruk membuat urin Anda lebih basa, dan juga membantu melepaskan lebih banyak kalsium karbonat.
Pada dasarnya, mineral kalsium mengikat asam urat dan memecahnya menjadi air dan senyawa lainnya. Hal ini membuat darah Anda kurang asam dan menurunkan kadar asam urat dalam tubuh.
4. Pepaya
Menurut Vidhi Chawla, ahli gizi, pendiri Fisico Diet Clinic, pepaya kaya akan serat, vitamin C, dan enzim pencernaan, khususnya papain, yang membantu mengurangi peradangan dan mendukung kesehatan usus.
Vitamin C membantu mengubah asam urat menjadi bentuk yang larut sehingga membantu tubuh mengeluarkannya melalui urine. Selain itu, pepaya membantu menetralkan kelebihan asam dalam tubuh.
5. Nanas
Nanas memiliki kandungan air yang tinggi dan kaya akan antioksidan serta vitamin C yang membantu mengeluarkan racun melalui urine. Nanas mengandung enzim proteolitik yang disebut bromelain yang membantu pemecahan protein dan mengurangi peradangan. Nanas mengandung gula alami yang membantu menyeimbangkan asam urat.
Selain buah-buahan di atas, pastikan juga Anda selalu menjaga tubuh tetap terhidrasi dan batasi makanan yang kaya purin. Sangat penting juga untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum membuat perubahan dalam diet. Semoga infonya bermanfaat, ya!
Baca Juga: 8 Buah Tinggi Protein yang Baik Dikonsumsi Setiap Hari