Buffett juga menekankan pentingnya menemukan pekerjaan yang benar-benar disukai, sekaligus bekerja untuk seseorang yang dihormati dan dijadikan panutan. Meski tampaknya masuk akal untuk meniru langkah orang sukses seperti dirinya, menurutnya akan jauh lebih berarti jika seseorang mampu mengenali minat pribadi dan belajar dari orang-orang cerdas di sekitar. 

Jalan menuju kesuksesan bukan soal menyalin jejak orang lain, melainkan membangun arah berdasarkan hal-hal yang dicintai dan inspirasi yang datang dari lingkungan terdekat.

“Saya pernah memiliki lima bos dalam hidup dan saya menyukai semuanya — mereka semua menarik. Saya tetap memutuskan bahwa saya lebih suka bekerja untuk diri sendiri daripada orang lain. Namun, jika Anda menemukan orang yang hebat untuk diajak bekerja sama , ke sanalah tempatnya,” katanya.

Di samping itu, Buffett mengingatkan bahwa anak muda sebenarnya punya peluang besar untuk menciptakan bisnis besar seperti yang ia bangun bersama Berkshire Hathaway. Namun, ia juga menekankan pentingnya berhati-hati dalam mengambil risiko. 

Baca Juga: Nasihat dari Warren Buffett Agar Tetap Tenang saat Pasar Global Bergejolak

Buffett  memberi contoh, kalau di sekitar sedang banyak orang melakukan hal bodoh demi keuntungan cepat, seperti berutang besar atau berinvestasi di aset yang tidak jelas nilainya, sebaiknya tidak ikut-ikutan. Menurutnya, keputusan seperti itu mungkin terlihat menguntungkan sesaat, tapi pada akhirnya bisa merugikan.

Sebagai gantinya, Buffett menyarankan strategi investasi jangka panjang. Ia percaya bahwa membeli saham bagus dan menyimpannya dalam waktu lama jauh lebih bijak dibanding mencoba kaya mendadak dengan cara-cara spekulatif seperti menebak waktu pasar atau membeli aset berisiko tinggi seperti mata uang kripto.

“Kalau tidak siap menyimpan saham selama 10 tahun, lebih baik jangan memilikinya walau hanya 10 menit,” katanya.

Kuncinya adalah tetap fokus pada hal-hal dasar dan masuk akal. Jangan mudah terbawa panik atau euforia orang banyak. Jika sudah membuat portofolio yang beragam dan kuat, teruslah maju dan percaya dengan pilihan yang telah dibuat.