Menutup tahun 2025, PT Pintu Kemana Saja (PINTU), aplikasi crypto all-in-one pertama di Indonesia, kembali menghadirkan kompetisi trading yang ditunggu-tunggu para pengguna.

Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Pintu Year-End Trading Competition 2025 menawarkan pengalaman baru dengan membuka arena kompetisi di dua produk sekaligus, yakni perdagangan spot di PINTU dan perdagangan derivatif crypto melalui Pintu Futures. Total hadiah yang disiapkan mencapai Rp300 juta dalam bentuk stablecoin USDT.

Head of Product Marketing PINTU, Iskandar Mohammad, menjelaskan bahwa kompetisi ini menandai penutup rangkaian kegiatan trading PINTU sepanjang tahun.

“Sepanjang tahun 2025, PINTU telah mengadakan tiga kegiatan kompetisi trading, dan Pintu Year-End Trading Competition 2025 menjadi penutup dari rangkaian tersebut. Total hadiah dari empat kompetisi trading PINTU tahun ini mencapai lebih dari Rp800 juta,” tutur Iskandar, dikutip Senin (17/11/2025).

Dalam ajang akhir tahun ini, peserta bebas melakukan trading atas seluruh token yang tersedia di aplikasi PINTU yang kini menawarkan lebih dari 300 aset crypto.

Secara historis, kompetisi trading PINTU selalu menunjukkan pola preferensi menarik. Iskandar menambahkan, berdasarkan data pada kompetisi sebelumnya, di perdagangan spot, Bitcoin (BTC), Moodeng (MOODENG), dan XRP (XRP) menjadi tiga token favorit.

“Sementara, pada perdagangan derivatif, peserta paling banyak memilih BTC, Solana (SOL), dan Pepe (PEPE). Per 13 November 2025, sudah ada lebih dari 1.500 pengguna PINTU yang mendaftar dan jumlahnya akan terus bertambah,” terangnya.

Baca Juga: Pengguna Baru PINTU Dongkrak Volume Trading Token DEX Hampir 500% di Kuartal III-2025