Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjamin harga bahan bakar minyak (BBM) tidak akan naik dalam waktu dekat ini. 

Hal tersebut disampaikan saat dirinya di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma Jakarta, Senin (4/3/2024), menjelang keberangkatannya ke Australia untuk menghadiri KTT Khusus ASEAN-Australia.

"Tidak akan naik," katanya.

Lebih lanjut, ia mengatakan jika Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto atau jajaran Direksi Pertamina akan menyampaikan kabar khusus soal harga BBM.

Baca Juga: Megawati Dukung Hak Angket tapi Tak Sudi Jokowi Dimakzulkan

"BBM nanti biar Pak Menko yang menyampaikan, atau dari Pertamina yang menyampaikan," ucapnya.

Selain itu, Kepala Negara juga menjamin jika stok beras menjelang Ramadan dan Idul Fitri tidak ada masalah.

"Ini mau Lebaran. Sehingga, persiapan-persiapan, ketersediaan, utamanya bahan pokok menjadi sangat penting. Untuk beras, saya kira stoknya ngga ada masalah. Bahan-bahan lainnya, secara detil akan saya lihat di kapangan," ucapnya.

Baca Juga: Jokowi Sebut Stok Beras Tak Ada Masalah, Apalagi Harganya yang Mulai Turun

Sambungnya, "Di beberapa pasar, dilihat sekali lagi, mengenai beras. Di Pasar Cipinang atau Pasar Johar di Karawang, sudah mulai turun. Kita harap, karena panen raya ini akan mulai, mungkin dalam satu bulan ke depan, saya kira harga akan turun banyak," imbuh dia.