Mematahkan Stigma, Menciptakan Ruang untuk Perempuan Berdaya

Sinergi antar sektor, mulai dari pemerintah dan swasta, menjadi kunci utama dalam mendukung pemberdayaan perempuan. Dalam konteks ini, SIRCLO sebagai penyedia solusi omnichannel commerce enabler di Indonesia berkomitmen mendukung emansipasi perempuan Indonesia dengan menyediakan teknologi yang andal, dibuktikan dari kemampuan mendorong pertumbuhan jumlah pengusaha perempuan dalam ekosistemnya sebesar 71 kali lipat dari tahun 2021 sampai 2022.

Dalam naungan SIRCLO, Orami (parenting super-app pertama di Indonesia yang menggabungkan fitur Content (konten), Commerce (niaga), dan Community (komunitas) menghadirkan IbuSibuk, yaitu program pemberdayaan ekonomi bagi para komunitas Ibu untuk menjadi Key Opinion Leader (KOL) atau momfluencers.

Dalam Laporan Dampak SIRCLO tahun 2023, dampak dari program IbuSibuk dirasakan secara langsung oleh 80% momfluencers sebab mampu meningkatkan jumlah proyek kampanye bersama brands ternama hingga 5 kali lipat. Sejalan dengan hal tersebut, sebesar 45,9% momfluencers IbuSibuk mengaku berkontribusi pada peningkatan pendapatan rumah tangga, di mana sebelumnya 14,2% diantaranya tidak memegang peran sebagai penyumbang pendapatan rumah tangga dalam keluarga. Pendapatan ini juga dimanfaatkan untuk keperluan hiburan, sumbangan donasi, dan pendidikan anak.

Ibu Tazkia Zahra, yang telah menjadi momfluencer IbuSibuk selama 1,5 tahun, berbagi pengalamannya, "Dulu, saya kerap mempertanyakan, apakah ada hal yang bisa saya banggakan sebagai seorang ibu, terlebih dengan stigma yang lekat dengan pekerjaan rumah dan ketergantungan pada suami. Hal tersebutlah yang kemudian mendorong saya untuk mandiri secara finansial dan berkontribusi lebih jauh melalui konten yang saya buat melalui IbuSibuk."

"Kami percaya pada peningkatan kapasitas diri dari aspek personal, relasional, hingga ekonomi adalah yang utama. Inisiatif IbuSibuk berfokus pada penguatan literasi usaha sebagai content creator melalui pelatihan strategi pemasaran dan skill pembuatan konten. Hingga hari ini, IbuSibuk telah merangkul lebih dari 100.000 Ibu untuk terus berdaya melalui ekosistem yang inklusif dan membangun. Ke depannya, kami harap pengusaha perempuan di Indonesia semakin mampu mengemban peran-peran strategis bagi aktualisasi dirinya, keluarga, komunitas, hingga negara," tutup Prita.