Inovasi terhadap moda transportasi umum di Tanah Air seakan tidak ada habisnya. Terus berkembang dan memberikan banyak dampak positif bagi masyarakat. Bahkan, pemerintah kini terus berupaya untuk meningkatkan konektivitas masyarakat antar kota besar di Indonesia. Salah satunya dengan menghadirkan kereta cepat.

Setelah sukses dengan proyek kereta cepat Jakarta - Bandung, rencananya akan diperpanjang hingga Surabaya. Rencana perpanjangan jalur kereta cepat Jakarta-Surabaya ini kabarnya masih dikaji dan sedang mengajukan usulan perpanjangan jalur. Adapun rencana uji coba prototipe kereta cepat ini ditargetkan akan dilakukan pada 2026 mendatang,

Belum lama ini, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengusulkan agar proyek kereta cepat Jakarta - Surabaya menjadi Proyek Strategi Nasional (PSN) jika teralisasi. Adapun saat ini, proyek tersebut belum masuk dalam kategori PSN.

Seperti apa rencana proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya sejak awal dicanangkan? Akankah target uji coba terwujud di tahun 2026? Simak terus artikel selengkapnya ya!

Wacana Mencuat Sejak Era Presiden SBY

Proyek Kereta Cepat Jakarta - Surabaya yang dinamakan proyek Kereta Cepat Merah Putih, kini tengah digarap oleh PT Industri Kereta Api (Persero) atau INKA bersama sejumlah instansi dan perguruan tinggi terkait. Usut punya usut, wacana atau gagasan kereta cepat rute Jakarta-Surabaya ini sudah muncul pada 2008 silam alias sejak era pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Mengutip dari laman Tempo.co, saat itu, perencanaan dan studi kelayakan dilaksanakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Nasional dengan bekerja sama dengan Badan Kerja Sama Internasional Jepang (JICA). Namun, karena pertimbangan politik dan besarnya anggaran, pemerintah memutuskan untuk membangun infrastruktur secara bertahap. 

Pada tahun 2011-2012, pemerintah melakukan studi untuk pembangunan kereta cepat Jakarta-Bandung setelah melihat pertumbuhan ekonomi regional di kedua wilayah tersebut. Meskipun demikian, proyek ini tidak dieksekusi hingga masa jabatan Presiden SBY berakhir. dan baru dilaksanakan pada masa pemerintahan Presiden Joko Widodo.

Baca Juga: Mengulik Rencana Pembangunan Jalur Kereta Api Trans Sumatera, Seperti Apa?

Baca Juga: Rencana Perpanjangan Rute MRT Jakarta hingga ke Tangerang Selatan, Seperti Apa?

Digarap China, Batal Libatkan Jepang

Kereta cepat Jakarta-Surabaya yang diperkirakan hanya menghabiskan waktu tempuh selama dua jam ini, akan digarap oleh China. Sebelumnya, saat awal dicanangkan mencuat kabar bila proyek kereta cepat ini sempat digadang-gadang digarap Jepang lewat Japan Internasional Corporation Agency (JICA).

Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan, meminta pemerintah China melanjutkan rencana proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya. Diungkap Luhut, Presiden Jokowi sendiri yang secara langsung meminta pemerintah China untuk menggarap mega proyek Kereta Cepat Merah Putih ini.