Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menegaskan jika masuknya nama Tommy sebagai kandidat Deputi Gubernur Bank Indonesia, murni usulan dari Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo.
Menurutnya, pengusulan Keponakan Presiden Prabowo Subianto oleh internal bank sentral tersebut mustahil dapat disetir oleh kepentingan luar
"Pengusulan itu pilihan gubernur BI sendiri. Keputusan di sana bersifat kolektif kolegial," ujarnya kepada wartawan, Rabu (21/1/2026) kemarin.
Baca Juga: Rupiah Melemah, Purbaya: Saya Bisa Perbaiki dalam Semalam
Lanjutnya, ia menegaskan bahwa proses seleksi di BI tetap mengedepankan kompetensi guna menjaga stabilitas moneter nasional.
Sebagai informasi, Thomas telah menanggalkan seluruh atribut kepartaiannya dan tercatat resmi mundur dari keanggotaan Gerindra per 31 Desember 2025.
"Statusnya kini bukan lagi pengurus maupun kader partai," tambahnya.
Baca Juga: Rupiah Lemah Gegara Pencalonan Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI?
Baca Juga: Resorts World Genting Dorong Kunjungan Wisatawan Indonesia Melalui Kolaborasi Strategis