Seperti diketahui, Romo Magnis adalah satu dari 9 orang ahli yang dihadirkan kubu Ganjar Pranowo-Mahfud MD pada lanjutan sidang PHPU yang digelar hari ini.
Tak hanya Romo Magnis, Ganjar-Mahfud juga menghadirkan sederet nama-nama beken seperti Dekan FH UB, Aan Eko Widiarto, Pakar hukum tata negara, Universitas Andalas, Charles Simambura, Guru Besar Ilmu Ekonomi Pembangunan Universitas Padjadjaran, Didin Damanhuri dan Guru Besar Psikologi Universitas Indonesia, Hamdi Muluk.
Baca Juga: Kubu Prabowo-Gibran Sebut Penjelasan Ahli dan Saksi Kubu AMIN di Sidang PHPU Tak Berbobot
Selain itu adapula Mantan anggota KPU RI, I Gusti Putu Artha, Dosen TI Universitas Pasundan, Leony Lidya, Sosiolog Direktur Pusat Kajian Representasi Sosial, Risa Permana Deli dan Suharto.
Untuk menguatkan gugatan mereka dan meyakinkan para hakim MK, kubu Ganjar-Mahfud juga menghadirkan 10 saksi yakni: Dadan Aulia Rahman, Indah Subekti, Pami Rosidi, Hairul Anas Suaidi, Memed Ali Jaya dan Mukti Ahmad, Maruli Manunggang Purba, Sunandi Hartoro, Suprapto dan Nendy Sukma Wartono.