Pengusaha sekaligus mantan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Chairul Tanjung punya cara tersendiri menghadapi berbagai masalah dan persoalan hidup.
Menurut pria berjuluk si Anak Singkong itu, setiap masalah bakal punya jalan keluarnya sendiri-sendiri, baginya masalah yang datang bukan untuk diratapi. Masalah hidup juga bukan sebagai penghantam yang mematahkan semangat, namun hal itu mesti dihadapi dengan lapang dada. Satu-satunya cara untuk keluar dari himpitan masalah adalah fokus mencari solusi.
Baca Juga: Jokowi dan SBY Sepakat Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran
Bagi Chairul Tanjung, kata-kata tersebut memang terdengar remeh temeh, namun tidak semua orang mampu melakukannya. Ketika diterjang masalah, kebanyakan dari mereka justru berfokus pada masalah itu sendiri. Mereka sama sekali tak mencari jalan keluarnya. Imbasya masalah yang ada justru merambat kemana-mana dan tak kunjung selesai.
“Kalau anak sekarang bilang, Pak, apa banyak masalah, apa enggak galau? Enggak perlu merasa galau. Kalau kita punya masalah, janganlah terfokus pada masalahnya. Fokuslah pada solusinya,” kata Chairul Tanjung dilansir Olenka.id Selasa (24/9/2024).
Perjalanan hidup setiap orang kata dia bakal dihadapkan pada berbagai masalah, tak ada manusia yang hidup tanpa tersentuh masalah hal ini menjadi bagian dari perjalanan hidup manusia sekaligus sebagai proses pendewasaan. Mereka yang ogah tersentuh masalah adalah mereka yang tak mau bertumbuh.
“Masalah akan selalu datang dalam hidup kita. Tidak pernah kita bebas dalam masalah selama kita hidup. Kalau kita sudah nggak mau bermasalah, nggak usah hidup.Maka selesai enggak ada masalah,” ujarnya.
Baca Juga: Mengukur Peluang Keberhasilan Anies Baswedan Jika Bikin Parpol Sendiri
‘Selagi kita masih hidup, maka masalah akan selalu datang. Dari sekolah misalnya, masalahnya apa? Masalah tentang pelajaran, masalah teman, masalah orang tua, apa saja semua ada masalah,” tambahnya memungkasi.