Ramadan menjadi bulan yang paling ditunggu-tunggu karena ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan, mulai dari mengaji, tarawih, hingga silaturahmi saat momen buka puasa bersama. Apalagi, Ramadan dekat dengan Hari Raya Idulfitri.
Makanya, kurang lengkap kalau tidak mempersiapkan pakaian modis dan cantik untuk menyempurnakan penampilan di hari raya nanti. Kamu bisa tampil stylish dan tetap santun dengan memakai outfit dari Benang Jarum.
“Kami menyediakan berbagai kebutuhan busana mulai dari blus, dress, hingga outerwear yang nyaman dan berkualitas. Benang Jarum juga selalu menghadirkan koleksi yang sangat beragam dan cocok untuk berbagai kalangan usia,” kata Allyssa Hawadi, Co Founder Benang Jarum, dikutip Olenka dari keterangan resminya, Jumat (22/3/2024).
Yuk, intip beberapa inspirasi outfit dari Benang Jarum dan Shopee. Simak baik-baik, nih, Growthmates, supaya outfit kamu makin kece!
Tampil lebih stylish dengan vest
OOTD atau Outfit of The Day hijab yang dipadukan dengan vest saat ini semakin digemari. Sebab, vest sangat mudah di-mix and match dengan item apa saja, mulai dari kemeja, kaos lengan panjang, hingga kaos turtleneck.
Terlebih lagi jika vest yang dipilih memiliki motif yang lucu dan unik seperti Benang Pelangi Cempako Vest – Rosewater yang merupakan koleksi terbaru Benang Jarum hasil kolaborasi spesial dengan Dian Pelangi yang terinspirasi dari keindahan Songket Palembang.
Vest ini menampilkan berbagai pola songket yang menawan, seperti Cantik Manis, Limar, dan Pucuk Rebung. Dengan desain modern dan siluet tanpa lengan, rompi ini memberikan kesan elegan dan kontemporer. Detail tali di kedua sisi menambah sentuhan fleksibilitas.
Kamu bisa padukan vest ini dengan blus polos dan celana panjang bahan untuk tampilan yang rapi dan formal atau padukan dengan kaus dan jeans untuk gaya yang lebih kasual. Vest ini cocok dipakai untuk berbagai acara, seperti buka puasa bersama, tarawih, atau silaturahmi.