Dalam dunia sepak bola, membaca buku bisa dibilang menjadi salah satu hobi yang langka dimiliki para pemain. Mereka biasanya akan disibukkan dengan sejumlah latihan fisik saat sedang tidak bertanding. Namun tak dipungkiri, ada sejumlah bintang sepak bola Tanah Air yang ternyata memiliki ketertarikan lebih pada kegiatan membaca, lho.
Di tengah kesibukannya, sejumlah pesepak bola Tanah Air ini memilih untuk menghabiskan waktu luang dengan membaca buku. Bahkan, ada di antara mereka yang juga menulis sebuah buku dan aktif menulis di blog pribadinya.
Penasaran siapa saja bintang sepak bola yang memiliki hobi membaca buku? Berikut ini Olenka sajikan empat daftar pemain di antaranya seperti dikutip dari berbagai sumber, Senin (5/2/2024).
1. Bambang Pamungkas
Siapa yang tak mengenal Bambang Pamungkas, sosok pesepak bola legendaris Persija Jakarta? Ikonik legenda Persija dan Timnas Indonesia ini menjadi salah satu pesepak bola yang memiliki kegemaran dalam membaca.
Dalam sebuah sumber disebutkan, Bepe sapaannya itu gemar membaca buku biografi tokoh-tokoh di dunia dan para olahragawan. Seperti My Journey to Hell and Back karya Paul Gascoigne, As Bad As I Wanna Be karangan Denis Rodman, hingga Penyambung Lidah Rakyat ciptaan Soekarno.
Bukan hanya gemar membaca buku, Bambang Pamungkas juga jago dalam menulis lho, Growthmates. Lewat blog pribadinya, pesepakbola berusia 43 tahun itu kerap menulis mengenai pengalaman-pengalaman pribadi, kegiatannya bersama Timnas dan Persija, hingga opininya tentang dunia sepak bola di Tanah Air.
Kepiawaiannya dalam merangkai kata-kata hingga menciptakan tulisan yang indah dan menarik, turut membuat Bepe mengeluarkan beberapa buku karangannya. Di antaranya adalah Bepe20: Ketika Jemariku Menari, dan Bepe20: Period.
Baca Juga: 5 Fakta Pria yang Suka Membaca Buku Lebih Menarik di Mata Wanita, Kamu Termasuk?
2. Ryuji Utomo
Selanjutnya adalah bintang Bali United dan mantan Timnas U-19, Ryuji Utomo. Sudah gemar membaca sejak kecil, Ryuji Utomo menaruh ketertarikannya pada buku bacaan bertema sastra, terutama novel seri kehidupan. Salah satunya adalah buku karangan Mitch Albom berjudul The Five People You Meet in Heaven.
Di samping itu, lewat salah satu unggahan di akun Instagram miliknya, bek 28 tahun ini mengungkap manfaat lain dari membaca buku yang tidak hanya dapat menambah ilmu dan wawasan.
“Di sela-sela kegiatan saya sebagai atlet, saya mengisi waktu luang saya dengan membaca buku sehingga dapat menambah wawasan & menyehatkan pikiran saya. Agar lebih menunjang aktivitas,” tulis Ryuji.
3. Rohit Chand
Rohit Chand merupakan pesepak bola asal Nepal yang kini bermain untuk Persik Kediri dengan nomor punggung 32. Sebagai bintang sepak bola, Rohit Chand juga memiliki hobi dalam membaca buku.
Biasanya, Rohit Chand akan mengisi waktu luangnya dengan membaca sebuah novel. Bahkan sejak kecil, Rohit Chand sudah gemar membaca buku biografi dan novel.
Dalam sebuah situs resmi klub, mantan pemain Persija Jakarta itu mengatakan, dengan membaca buku membuatnya mendapatkan banyak pelajaran baru. Seperti halnya saat membaca buku biografi, Rohit menjadi tahu sepak terjang tokoh dalam buku tersebut yang dijadikannya sebagai motivasi.
“Saya menjadi paham bagaimana perjuangan orang tersebut dan bagaimana cara dia mencapai posisi sekarang,” ujar Rohit.
Baca Juga: 5 Kebiasaan Buruk saat Membaca yang Jarang Disadari, Begini Cara Mengatasinya!
4. Andritany
Kiper Persija Jakarta Andritany Ardhiyasa, juga memiliki kegemaran dalam membaca buku. Sama seperti bintang sepak bola lainnya, Andritany juga tertarik dalam membaca buku biografi.
Kiper berusia 31 tahun ini kerap membagikan potret buku bacaan dan kegiatan membaca di waktu senggang, dalam unggahan akun Instagram miliknya.
Selain hobi membaca buku, Andritany juga piawai dalam menulis lho. Andri memiliki halaman blog pribadi dan kerap bercerita mengenai kehidupan pribadi yang tertuang lewat sebuah tulisan.
Nah Growthmates, itu dia deretan bintang sepak bola Tanah Air yang gemar membaca buku. Ada jagoanmu nggak, nih?!