Malvin menjelaskan, di awal bulan, peningkatan permintaan mungkin belum terlalu terasa, tetapi memasuki pertengahan hingga akhir Ramadan, terutama menjelang Lebaran, permintaan terhadap produk kesehatan dan kecantikan meningkat pesat. Selain menyediakan produk, Guardian juga berperan dalam memberikan edukasi kepada pelanggan.

Sementara IKEA tetap berpegang pada visinya untuk menciptakan kehidupan sehari-hari yang lebih baik bagi banyak orang dengan menawarkan solusi yang relevan bagi konsumen. Menjelang Ramadan dan Idul Fitri, kebutuhan rumah tangga meningkat, seperti perlengkapan dapur untuk menjamu keluarga atau tempat tidur tambahan bagi tamu yang menginap. 

Untuk itu, IKEA menghadirkan produk yang sesuai dengan kebutuhan spesifik di momen spesial ini. Lebih dari sekadar tempat berbelanja, IKEA juga ingin memberikan inspirasi kepada pelanggan dalam menciptakan suasana rumah yang nyaman dan fungsional selama Ramadan dan Lebaran.

“IKEA juga adalah one-stop shopping solution. Kita bukan hanya berbelanja, tapi para pelanggan juga bisa mendapatkan inspirasi dan solusi,” tutur Marketing Manager IKEA Indonesia, Andin Cita Sari.

Perihal tren belanja selama Ramadan dan menjelalang Ramadan, Andin mengatakan bahwa biasanya para pelanggan fokus pada kebutuhan rumah, terutama ruang tamu dan dapur. Banyak di antaranya yang ingin mempercantik rumah mereka, baik dengan mengganti sofa, menambah aksesori seperti cushion cover atau lampu, maupun menata ulang dapur dengan storage agar lebih rapi. 

Baca Juga: Guardian Luncurkan Inovasi 'Produk Trending 3.0' dan Pengalaman Belanja dengan Teknologi AR

IKEA menawarkan berbagai solusi untuk mempercantik rumah, baik dengan mengganti perabot secara keseluruhan maupun hanya menambahkan elemen kecil yang bisa mengubah suasana. Selain itu, IKEA juga memberikan inspirasi dan tips penataan rumah melalui media sosial dan website mereka, sehingga pelanggan bisa mendapatkan ide serta informasi promo terbaru.

Melihat tren belanja yang berkembang, Guardian dan IKEA juga telah menyiapkan program-program menarik untuk menyambut semaraknya bulan Ramadan dan Idul Fitri 2025 di mana pelanggan dapat mengakses informasi terkini melalui laman instagram serta website Guardian dan IKEA Indonesia.

“Kami berharap produk dan program yang kami tawarkan dapat memenuhi kebutuhan pelanggan dalam merayakan bulan Ramadan dan menyambut Idul Fitri dengan penuh kebahagiaan. Melalui Guardian dan IKEA, kami ingin memastikan setiap pelanggan dapat merasakan kemudahan dalam berbelanja dan mendapatkan kualitas terbaik di momen yang penuh makna ini,” imbuh Head of Communications and Corporate Affairs PT DFI Retail Nusantara Tbk., Diky Risbianto.