Diketahui DRX Token sebagai bagian dari aset kripto yang sudah terdaftar dan diakui Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) segera meramaikan industri aset kripto. Hal ini mendapatkan atensi Mendag.
DRX Token merupakan perusahaan yang terintegrasi dengan aplikasi DRX Sportnet. DRX selama ini juga dikenal sebagai perusahaan melalui DRX Wear yang merambah dunia olahraga, khususnya sepak bola, lewat jersey.
DRX Wear menjadi apparel resmi klub-klub Liga 1, seperti Dewa United, FC Banten, PSM Makassar, hingga PSIS Semarang.
"Kami merupakan perusahaan pertama di Indonesia yang punya solusi global. Masalah global di sini adalah produk palsu yang menjadi kerugian besar dari klub-klub yang menjual merchandise. Kita mendapat solusi dengan penggunaan teknologi di DRX Token," pungkasnya.