Dewasa ini, perkembangan teknologi yang semakin pesat tidak hanya menciptakan peluang kerja baru, tetapi juga mengancam eksistensi beberapa profesi yang ada saat ini.

Otomatisasi, kecerdasan buatan (AI), dan transformasi digital semakin mendominasi berbagai sektor industri, menggeser pekerjaan yang selama ini dikerjakan oleh manusia. Dalam beberapa tahun ke depan, tren ini diperkirakan akan semakin nyata.

Laporan terbaru dari World Economic Forum (WEF) dalam "Future of Jobs Report 2025" memprediksi bahwa sekitar 92 juta pekerjaan akan hilang pada tahun 2030 akibat perubahan tren makroekonomi dan kemajuan teknologi.

Namun, di sisi lain, sekitar 170 juta lapangan pekerjaan baru akan tercipta, khususnya di sektor teknologi, energi hijau, dan layanan kesehatan.

Bagaimanapun, dunia berkembang pesat, dan dalam beberapa tahun dari sekarang, banyak pekerjaan secara alami akan menghilang dan pekerjaan baru akan menggantikannya.

Dan, berikut adalah daftar 15 pekerjaan dengan pertumbuhan tercepat pada tahun 2030, dan pekerjaan yang akan menurun menurut  World Economic Forum (WEF) dalam "Future of Jobs Report 2025".

Pekerjaan yang Akan Tumbuh:

1) Spesialis big data

2) Insinyur FinTech

3) Spesialis AI dan pembelajaran mesin

4) Pakar perangkat lunak dan aplikasi komputer

5) Spesialis manajemen keamanan

6) Spesialis pergudangan data

7) Spesialis kendaraan otonom dan listrik

8) Desainer UI dan UX

9) Pengemudi truk ringan atau layanan pengiriman

10) Spesialis internet of things

11) Analis dan ilmuwan data

12) Insinyur lingkungan

13) Analis keamanan informasi

14) Insinyur DevOps

15) Insinyur energi terbarukan