“Saya tegur dia, itu anak kedua Pak, yang sekarang main podcast. Waktu dia lulus saya bilang, ‘you kerja di saya punya satu bidang usaha’. Dia bilang, ‘nanti dulu pak ini bukan hobi saya,” ujar Dato Sri Tahir seperti dikutip Olenka, Senin (20/5/2024).

“Saya tahu hobi dia Pak, dia senang perfilm-an. Saya bilang, 'No. You hanya taat kepada saya punya omongan. You kerjakan.’ Dia bilang, ' kalau saya kerja enggak bagus, you jangan tegur'. oke,” sambungnya.

Menekuni bisnis yang diamanahkan sang ayah, Grace Tahir pun mengalami perubahan yang cukup signifikan, terutama setelah menikah dan memiliki anak. Grace yang awalnya sempat menolak meneruskan usaha sang ayah, kini justru menolak dibantu oleh Dato Sri Tahir.

One day dia married, dia punya anak. Sekarang ini, usaha yang dia pegang kalau saya telepon, Grace, Saya mau bantu'. 'Oh' gak usah, you gak usah ikut campur',” cerita Tahir.

Baca Juga: Pesan Dato Sri Tahir untuk Para Crazy Rich yang Hobi Flexing

Tahir merasa sang putri mulai berubah setelah menjadi istri dan ibu bagi anak-anaknya, Tahir merasa, Grace semakin menyadari bahwa ia membutuhkan pekerjaan dan banyak uang untuk bertanggung jawab memberikan kehidupan yang layak bagi anak-anaknya.

Hal tersebut yang membuat Tahir selalu menegaskan kepada anak-anaknya untuk bekerja sesuai tanggung jawab, bukan hobi semata.

“Dia sudah mulai tahu bahwa, 'i need carrier, i need some Money. Untuk build up set-nya anak-anak'. Dia berubah, dia sekarang tahu punya tanggung jawab itu, jauh di tasnya hobi dia,” tukasnya.