Dia juga mengatakan, bahwa jabatan Plt. Kepala OIKN yang diemban saat ini tidak mengganggu tugasnya sebagai Menteri PUPR. Selain itu, dia juga mengapresiasi bahwa dirinya terbantu oleh Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional Raja Juli Antoni dan para deputi OIKN yang bagus.
Sebelumnya. Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengangkat Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Otorita Ibu Kota Negara (OIKN) Nusantara.
Baca Juga: Tak Dilirik Parpol, Anies Baswedan Terancam Gagal Maju Pilkada DKI 2024
Selain itu, Menteri Sekretaris Negara, Pratikno, mengatakan Presiden Jokowi juga mengangkat Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR/BPN), Raja Juli Antoni sebagai Plt Wakil Kepala OIKN. Penunjukkan ini untuk menggantikan posisi Kepala OIKN, Bambang Susntono, dan Wakil Kepala OIKN, Doni Rahayu, yang telah mengundurkan diri.
"Beberapa waktu pak presiden menerima surat pengunduran diri dari Pak Doni Rahayu selaku Wakil Jepala OIKN. Kemudian beberapa waktu berikutnya, pak presiden juga menerima surat permohonan pengunduran diri dari pak Bambang Susantono sebagai Kepala OIKN," kata Menteri Sekretaris Negara, Pratikno, melalui keterangan pers di Istana Negara, Jakarta, Senin (3/6/2024).