Untuk menunjang balap kendaraan bebas emisi itu, Hankook secara khusus merancang ban Formula E dengan bahan-bahan ramah lingkungan dengan tetap mempertahankan kualitas ban. Ban bikinan mereka tak menumbalkan performa kendaran balap, hal ini yang membuat Hankook semakin diapresiasi dunia.
Sponsor Utama Klub Raksasa Eropa
Dari lintasan balap, Hankook tancap gas mengembangkan usahanya di luar arena. Sukses mencatatkan namanya sebagai salah satu produsen ban terbaik di dunia, Hankook mulai merambah dunia sepak bola, bukan sebagai pemasok, Hankook kini datang sebagai sponsor utama.
Tak main-main, Hankook menjadi sponsor utama klub raksasa asal Spanyol Real Madrid. Kerja sama ini menjadi salah satu yang paling unik sebab Hankook yang bergerak di bidang otomotif justru menjadi sponsor utama cabang olahraga sepak bola yang tak ada hubungannya dengan bidang usaha mereka.
Hankook Tire dan Real Madrid resmi menjalin kemitraan global. Kontrak antara kedua pihak dimulai dari Juli 2016 dengan periode durasi awal selama 3 musim.
Kerjasama Hankook dengan klub sepak bola tersukses di dunia lain iklan perimeter selama pertandingan di stadion klub sepak bola Santiago Bernabéu, dan berbagai bentuk pemasaran global lainnya.
Hankook Tire memiliki tujuan untuk meningkatkan pengenalan brand dan memperluas pasar global bersama dengan popularitas Real Madrid.
Dari Spanyol, Hankook terus berupaya menjadi sponsor utama di klub sepak bola lainnya seperti AS Monaco, salah satu klub sepak bola yang bermain di kasta teratas liga Prancis dan Borussia Dortmund raksasa Jerman yang bermain Bundesliga. Tujuannya masih sama: memperluas pasar global lewat popularitas sepak bola yang mendunia.