Berkarier sebagai Hakim
Kartini diangkat sebagai hakim usai lulus dari UI dan ditugaskan di Pengadilan Negeri Istimewa Jakarta. Di sana, dia ditugaskan untuk menangani perkara pidana, perdata, dan kepailitan serta terkenal akan reputasinya yang bersih dari korupsi.
Wanita yang kini berumur 94 tahun ini akhirnya mengundurkan diri sebagai hakim saat suaminya meninggal dunia pada tahun 1973 karena merasa pendapatannya sebagai hakim yang berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS) tidak akan cukup untuk membiayai keluarganya. Ibu dari 4 anak ini lantas berhasil menjadi notaris dan berdomisili di Jakarta. Tak hanya itu, dia juga mulai mengajar hukum acara perdata di sejumlah fakultas hukum di Jakarta. Atas dedikasinya yang baik, Kartini Muljadi menjadi notaris papan atas yang menjadi rujukan perusahaan-perusahaan besar pada tahun 1970-an dan 1980-an.
Baca Juga: Menilik Perjalanan Sukses Restoran Solaria, Bermula dari Kedai Sederhana
Pada tahun 1990, Kartini pensiun dari pekerjaan notaris dan mendirikan kantor hukum dan konsultansi hukumnya sendiri bernama Muljadi & Rekan. Perusahannya tersebut berkembang pesat dengan banyak perusahaan nasional bahkan multinasional yang menjadi kliennya. Saat krisis finansial Asia terjadi di tahun 1997-1998, Kartini menyediakan pendampingan hukum untuk sektor perbankan. Dia menjadi anggota dari Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) serta memberikan pendapat hukum dan rekomendasi kepada instansi pemerintah terkait. Dia juga memprakarsai Master Settlement dan Master Refinancing Agreement antara BPPN dan para pemegang saham bank-bank bermasalah. Bahkan, Kartini sempat menjadi penasihat untuk Bank Dunia.
Ibunda Sutjipto Husodo Muljadi, Dian Mulyani Muljadi, Gunawan S. Muljadi, dan Handojo Selamet Muljadi ini sempat terlibat dalam penyusunan sejumlah undang-undang, seperti Undang-Undang Perseroan Terbatas dan Undang-Undang Kebangkrutan. Dia juga pernah menjabat anggota Majelis Wali Amanat Universitas Indonesia (2002-2007) dan menjadi Ketua Majelis Wali Amanat Universitas Indonesia (2004-2007). Kartini pun mendirikan Yayasan Daya Bhakti Pendidikan Universitas Indonesia yang bergerak di bidang sosial kemanusiaan, terutama membimbing calon-calon pemimpin bangsa.
Raih Penghargaan dari Presiden Indonesia
Karena kerja kerasnya yang turut membangkitkan kembali sektor keuangan, khususnya menggiatkan kembali pasar modal di Indonesia, Kartini menerima penghargaan dari Presiden Republik Indonesia saat itu, Megawati Soekarno Putri. Dia meraih penghargaan Capital Market Life Time Achievement Award pada tahun 2004.
Semangatnya dalam melakukan kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan terus dilanjutkan hingga masa tuanya. "Tuhan menciptakan manusia dengan tujuan yang baik. Maka kita, manusia, harus melakukan hal-hal yang baik," katanya.
Bisnis Kosmetik dan Farmasi
Sebagaimana telah disinggung sebelumnya, kekayaan Kartini Muljadi disumbang salah satunya oleh keberhasilan mengembangkan Tempo Scan Group. Hal itu dimulai ketika Kartini berkuliah di Jakarta. Saat itu, dia juga bekerja di sebuah salon kecantikan yang dimiliki oleh seorang wanita Belanda yang menikahi seorang dokter Indonesia. Wanita Belanda tersebut mengajarinya cara untuk membuat kosmetik.
Saat wanita tersebut kembali ke Belanda, Kartini membeli bisnis milik wanita tersebut dengan cara mencicil. Bisnis itulah yang kemudian menjadi Tempo Scan yang didirikan pada tahun 1953 lalu diubah menjadi Tempo Scan Pacific. Kini, Tempo Scan Group menjadi salah satu perusahaan farmasi terkemuka di Indonesia. Produk farmasi dari perusahaan tersebut antara lain Bodrex dan Hemaviton, sedangkan kosmetik yang diproduksi oleh perusahaan tersebut antara lain lotion badan Marina dan produk perawatan bayi My Baby.