Pada Oktober 2025 mendatang, Putri akan menjadi musisi satu-satunya dari Indonesia yang akan tampil dalam gelaran Formula 1 (F1) Grand Prix Singapura 2025. Tidak tanggung-tanggung Putri akan tampil di hari dan zona yang sama dengan G-Dragon.
F1 Singapore Grand Prix menjadi salah satu ajang balap paling spektakuler di dunia. Sejak 2008, konser musik telah menjadi bagian tak terpisahkan dari perhelatan ini. F1 Singapore Grand Prix 2025 akan berlangsung pada 3–5 Oktober 2025 di Marina Bay Street Circuit.
Putri akan tampil pada 3 Oktober di Zona 4, tepatnya DBS Foundation Outdoor Theatre at Esplanade. Musisi-musisi top dunia lainnya akan tampil pada akhir pekannya, seperti Foo Fighters, Alan Walker, Crowded House dan BABYMETAL pada 4 Oktober, hingga Elton, John The Smashing Pumpkins, dan The Wombats pada 5 Oktober.
"Yang pasti bangga banget bisa tampil di acara bergengsi F1. Alhamdulillah bersyukur dan excited banget karena kan satu line up bersama degan orang-orang hebat, artis-artis dunia gitu. Insya Allah untuk persiapan Putri siap," ungkapnya.