Growthmates, siapa yang tidak kenal dengan Hermanto Tanoko? 

Salah satu orang terkaya di Indonesia itu merupakan seorang CEO Tancorp Abadi Nusantara, yakni perusahaan yang menaungi salah satu perusahaan cat tembok terbesar di Indonesia PT Avia Avian Tbk atau Avian Paint.

Forbes mencatat, kekayaan bersih Hermanto Tanoko mencapai US$ 2 miliar atau sekitar Rp32.4 triliun (Kurs Rp16.200). Pada tahun 2023, Wijono & Hermanto Tanoko dan keluarga masuk ke dalam daftar 50 orang terkaya di Indonesia. Mereka berada di posisi 21 dengan kekayaan bersih US$ 3.05 miliar.

Terkait dengan kekayaannya, Hermanto Tanoko membagikan beberapa hal penting dalam berbisnis yang bisa ditiru oleh pebisnis pemula. Hal ini didapat Hermanto Tanoko dari sang ayah.

Baca Juga: Mulai dari Nol hingga Jadi Pengusaha Sukses, Begini Kisah Sukses Hermanto Tanoko

“Saat berusia tujuh tahun, delapan tahun, sembilan tahun, itu sudah sering diajak ke toko dan dalam toko itu saya sudah diberikan value-value oleh mentor saya, yaitu papa saya,” kata Hermanto Tanoko dalam acara Fortune Summit 2024, beberapa waktu lalu.

Pertama, value yang selalu dijunjung tinggi oleh ayah dari Hermanto Tanoko adalah customer focus

Value yang selalu papa junjung tinggi adalah customer focus, bagaimana kita anggap customer sebagai keluarga karena kita harus memberikan yang terbaik kepada customer,” jelas Hermanto Tanoko.

Lalu, value kedua yang sampai saat ini selalu tertanam dalam dirinya adalah menjaga integritas dalam melayani pelanggan. Menurutnya, hal itu sangatlah penting karena kita membutuhkan kepercayaan dari para pelanggan.

Ketiga adalah teamwork atau kerja tim yang baik. Sebab, jika kita bisa bekerjasama untuk mencapai tujuan, maka semuanya terasa menjadi lebih mudah.

Baca Juga: Hermanto Tanoko Bagikan Tips untuk Gen Z Agar Punya Bisnis Berkelanjutan

“Ketiga, teamwork, bagaimana kita bisa bekerja sama dalam sebuah perusahaan agar kita punya tujuan yang ingin kita capai bisa kita lalui bersama-sama,” ungkapnya.

Hal terpenting yang terakhir adalah agility. Menurut Hermanto Tanoko, sikap agility ini melekat pada diri sang ayah. Sebab, sang ayah terkenal cepat untuk mengambil keputusan.

“Papa saya itu orangnya sangat cepat memutuskan sesuatu, tapi tetep dengan perhitungan yang matang, jadi gak ngawur ya,” pungkasnya.

Nah, itulah beberapa value bisnis yang bisa kamu tiru, Growthmates. Semoga bermanfaat, ya!