Mengutip dari Forbes, pada 2019, Fore Coffee bermitra dengan Airy untuk membuka 1.000 gerai baru di properti jaringan perhotelan tersebut di seluruh Indonesia. Pada tahun yang sama, Fore Coffee memperoleh pendanaan Seri A senilai $9,5 juta dari East Ventures.
Fore Coffee semakin menunjukkan kesuksesannya. Tercatat, gerai Fore Coffee saat ini sudah menyentuh 200 gerai yang tersebar di 45 kota di Indonesia. Bahkan, November 2023 lalu, Fore Coffee secara perdana membuka gerai pertamanya di Singapura.
Baca Juga: Mengintip Strategi Bisnis Fore Coffee Tawarkan Konsep 'Waralaba Baru'
Di gerai Singapura, Fore Coffee menghadirkan jajaran minuman unggulan yang telah jadi favorit di kalangan penikmat kopi di Indonesia, seperti Gula Aren Latte, Pandan Oat Latte, dan Butterscotch Sea Salt Latte, yang dibanderol mulai dari SGD 4,50.
Kesuksesan Fore Coffee juga mengantarkan Elisa Suteja pada masa keemasannya. Elisa berhasil memanfaatkan teknologi digital untuk membangun bisnis kedai kopinya itu. Atas pencapaiannya, Elisa turut masuk dalam daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2020 di bidang business and entrepreneur.