Tips Tetap Sehat Selama Musim Hujan

Ada banyak cara yang dapat kamu lakukan dalam menjaga kesehatan dan imunitas tubuh agar terhindar dari sakit selama musim hujan tiba. Merangkum dari berbagai sumber, berikut di antaranya:

1. Minum Multivitamin

Makan makanan sehat dan konsumsi multivitamin dapat membantu meningkat imunitas atau sistem kekebalan tubuh. Suplemen vitamin yang mengandung Vitamin C atau Zinc baik untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh karena keduanya diketahui efektif melawan infeksi.

Baca Juga: Tips Rawat Kulit yang Tepat saat Transisi Musim Kemarau ke Musim Hujan

2. Tingkatkan asupan cairan

Ini akan membantu membersihkan tubuh dari kuman dan bakteri. Peningkatan asupan air juga membantu mencegah batuk dan pilek. 

Salah satu kiat kesehatan untuk musim hujan yang harus selalu diingat adalah memastikan air yang kamu minum aman. Sebab, kontaminasi air lebih mudah terjadi selama musim hujan. Kamu juga dapat minum teh dan jus yang kaya nutrisi untuk menghindari dehidrasi dan mengurangi sakit tenggorokan.

3. Tetap aktif olahraga

Meskipun aktivitas  seperti berjalan, melompat, yoga , bersepeda, atau berlari dapat terhambat selama musim hujan, jangan biarkan musim ini menghambat rutinitas olahraga mu. Olahraga tidak hanya membantu kamu  tetap bugar, tetapi juga menjaga kekebalan tubuh, meningkatkan sirkulasi darah, dan memperkuat tubuh terhadap virus dan bakteri. 

Kamu tetap bisa berolahraga di dalam rumah saat musim hujan tiba. Seperti melakukan Yoga, Pilates, senam Aeorobik, lompat tali, dan lain sebagainya.

So, keep healthy!