Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil (RK) tak masalah rivalnya di Pilkada Jakarta Pramono Anung- Rano Karno mendapat dukungan dari eks Gubernur Jakarta Anies Baswedan.

RK mengatakan, walau Anies Baswedan merapat ke kubu sebelah, namun dua mantan wakil gubernur Jakarta justru mendukung dirinya dan Suswono. Keduanya adalah Sandiaga Uno dan Riza Patria.

Baca Juga: Anies Baswedan Pede Pramono-Rano Menang

Eks Gubernur Jawa Barat itu mengatakan dukung Sandiaga dan Riza Patria dapat memuluskan perjuangannya di Pilgub Jakarta, dia optimis dukungan itu membuat dirinya semakin mudah memenangi pertarungan Pilgub Jakarta.

"Inilah indahnya demokrasi, mantan gubernur kesana, dua wagubnya ke sini. Alhamdulillah," kata RK di Rumah SandiUno Indonesia (RSI) dilansir Jumat (22/11/2024).

Adapun kedatangan RK ke RSI untuk menghadiri deklarasi dukungan para relawan Sandiaga untuk dirinya dan Suswono.

RSI merupakan salah satu simpul relawan yang turut memenangkan Anies-Sandi di Pilkada 2017 silam.

Sekjen RSI, Denny H. Suryo Prabowo menyampaikan Sandiaga beserta jaringan relawannya pun akan turun langsung memenangkan RK-Suswono.

Baca Juga: Jokowi Masih Punya Magnet di Jakarta

"Nanti Pak Sandi sendiri yang akan terjun. Tentu kami dari simpul beliau akan turun langsung dan besok juga akan mulai bergerak," kata Denny.