9. Dinda Hauw
Aktris muda Indonesia yang dikenal luas melalui perannya dalam serial Cinta Suci dan Kau & Aku di awal kariernya, Dinda Hauw, pun memilih untuk fokus pada keluarga dan menjadi ibu rumah tangga penuh waktu sejak menikah dengan Rey Mbayang pada 2020 lalu.
Sejak kelahiran anak pertamanya, Arshakalif Muhammad Mbayang, Dinda memutuskan untuk tidak menggunakan jasa babysitter. Ia pun memilih untuk mengasuh anak mereka sendiri dengan bantuan keluarga dekat.
Pun saat ia melahirkan anak keduanya, Arshakaba Muhammad Mbayang, Dinda pun tidak menggunakan jasa babysitter. Perempuan kelahiran 14 November 1996 ini mengungkapkan bahwa ia ingin terlibat langsung dalam proses tumbuh kembang anak mereka dan merasa bahwa menjadi orang tua adalah peran yang sangat mulia.
Dalam menjalani peran sebagai ibu rumah tangga, Dinda kerap mengunggah potret hangat keluarganya di media sosial. Kehadirannya pun tak lepas dari dukungan sang ibu yang senantiasa ada di berbagai momen berharga.
10. Franda
Franda, aktris dan presenter Indonesia, juga jadi salah satu public figur perempuan Indonesia yang memutuskan untuk fokus menjadi ibu rumah tangga penuh waktu setelah menikah dengan aktor Samuel Zylgwyn pada 2016.
Sejak dikaruniai dua orang anak, yakni Zylvechia Ecclesie Heckenbucker dan Faleia Heckenbucker, Franda memilih untuk tidak menggunakan jasa pengasuh anak, dengan alasan ingin terlibat langsung dalam proses tumbuh kembang anak-anaknya dan memberikan kasih sayang sepenuhnya.
Dikutip dari JawaPos, ia mengungkapkan bahwa sejak kelahiran anak pertama, ia memutuskan untuk menjadi full-time mom dan hanya menerima pekerjaan yang tidak menyita banyak waktu.
Franda sendiri pernah curhat di salah satu postingan Instagram-nya bahwa meski lelah menjadi full-time mom, tapi ada kebahagiaan tersendiri melihat perkembangan sang buah hati.
Dan kini, meskipun jarang tampil di layar kaca, Franda tetap aktif di media sosial, berbagi momen kebersamaannya dengan keluarga. Ia juga mendapatkan dukungan penuh dari suaminya, Samuel Zylgwyn, dalam menjalani peran sebagai ibu rumah tangga.
11. Putri Titian
Aktris Putri Titian juga memilih untuk fokus menjadi ibu rumah tangga setelah menikah dengan Junior Liem pada 21 Mei 2016. Pasangan ini dikaruniai dua anak laki-laki, yakni Theodore Iori Liem dan Mykah Iago Liem.
Setelah menjadi istri dan seorang ibu, perempuan kelahiran 7 April 1991 ini memutuskan untuk mengurangi aktivitasnya di dunia hiburan dan lebih banyak menghabiskan waktu bersama keluarga.
Putri merasa bahwa menjadi ibu adalah peran yang sangat penting dan ingin terlibat langsung dalam proses tumbuh kembang anak-anaknya. Ia pun mengungkapkan bahwa ia belum siap untuk kembali ke dunia akting karena ingin mencurahkan waktunya hanya untuk keluarga kecilnya.
Walau tak lagi sering muncul di layar kaca, Putri Titian rutin membagikan kesehariannya bersama keluarga lewat media sosial.
12. Ayudia Bing Slamet
Aktris dan penulis asal Jakarta, Ayudia Bing Slamet, pun memilih untuk fokus menjadi ibu rumah tangga setelah menikah dengan musisi Ditto Percussion pada 2015. Setelah menikah, Ayudia memutuskan untuk mengurangi aktivitasnya di dunia hiburan dan lebih banyak menghabiskan waktu bersama keluarga.
Pun saat dirinya melahirkan putra bernama Dia Sekala Bumi, Ayudia merasa bahwa menjadi ibu adalah peran yang sangat penting dan ingin terlibat langsung dalam proses tumbuh kembang anaknya.
Ayudia dan suaminya selalu berbagi tugas dalam mengurus Sekala. Bahkan pasangan ini selalu mengikutsertakan sang anak dalam kegiatan traveling mereka, lho.
Meski sekarang Sekala sudah mulai aktif, tapi Ayudia tetap tidak mau memakai jasa pengasuh. Ia tetap bisa membagi waktu antara pekerjaan dan urusan rumah sehingga tidak kerepotan mengurus anak tanpa baby sitter.
Sekala pun sering ikut serta dalam berbagai kegiatan orang tuanya, termasuk saat mereka menghadiri peluncuran buku "#TemanTapiMenikah2”.
Kini, Ayudia mungkin sudah jarang terlihat di layar kaca, namun ia tetap hadir menyapa publik lewat unggahan kesehariannya bersama keluarga di media sosial.
Baca Juga: 11 Perempuan Dokter Influencer di Indonesia